Mohon tunggu...
Gus Noy
Gus Noy Mohon Tunggu... Administrasi - Penganggur

Warga Balikpapan, Kaltim sejak 2009, asalnya Kampung Sri Pemandang Atas, Sungailiat, Bangka, Babel, dan belasan tahun tinggal di Yogyakarta (Pengok/Langensari, dan Babarsari).

Selanjutnya

Tutup

Puisi

"Jogging Jazz" dalam Terompet Sidney Bechet

1 Desember 2017   15:52 Diperbarui: 1 Desember 2017   17:22 411
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Aku mencoba berjogging jazz sore
Terompet Sidney Bechet menyeret kaki
Bergoyang bersama dahan-dahan nangka

Cepat jogging lebar langkah sepanjang irama
Terompet Sidney Bechet menyerempet mendung
Udara basah menari di antara langkah
Sejenak melupa ganjalan di tenggorokan
Panggilan teh dan kopi tidak harus ditanggapi

Jogging jazz bersama terompet Sidney Bechet
Kaki ke kanan ke kiri tidak ada gerak balet
Dahan-dahan ambil kesempatan dengan berjoget
Kakiku menyerempet pinggir karpet

Siapa menjemur karpet segeralah angkut
Basah sudah berkabar lewat udara

Aku lengah berjogging ditiup terompet Sidney Bechet
Kaki-kaki keliru letak irama langkah dekat karpet

Jogging jazz jadi joget terpeleset basah sore
Aku terjatuh dalam terompet Sidney Bechet
Kepalaku pun lecet selain lutut dan sikut

*******
Kelapa Lima, Kupang, 1 Desember 2017

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun