Menulis, menulis, dan menulislah! Kapan dan di mana pun Anda berada, sisipkan waktumu untuk menulis. Apa pun profesi Anda, jangan lupa untuk menulis. Kira-kira seperti inilah kalimat yang sering saya sampaikan di setiap tulisan saya yang ada kaitannya dengan judul "menulis." Saya selalu selipkan kata-kata yang bernada ajakan untuk menulis.
Saya memang sengaja menyelipkan kata-kata bernada ajakan untuk menulis kepada para pembaca, agar para pembaca juga tidak hanya sekadar membaca. Tetapi, paling tidak bisa termotivasi juga untuk mau menulis atas apa yang diketahuinya, disukai, disenangi, dan dikuasai. Ini penting sekali. Sebab, kian hari kian banyak pembaca yang menikmati karya tulis. Namun, bisanya hanya membaca saja tanpa minimal mau me-review atas apa yang dibacanya. Oleh karena itu, dibutuhkan juga generasi yang mau menulis dan terus menulis.
Bagi Anda yang sudah mulai menulis, ayo, teruslah menulis. Bagi Anda yang belum bergerak untuk memulai menulis, ayo, menulislah mulai dari sekarang. Tumpahkan segala macam pengalaman, cerita, pengetahuan, dan ilmu yang Anda ketahui di atas lembaran kertas dan atau di laptop/komputer. Buatlah jari-jarimu menari di atasnya.
Ayo, kita sama-sama berbagi lewat karya tulis. Sayang rasanya, bila segala macam pengalaman, cerita, pengetahuan, dan ilmu, kalau hanya dinikmati oleh seorang diri tanpa mau berbagi kepada orang lain. Tumpahkan semua beban yang ada di kepala Anda, agar kepala Anda tidak lagi terasa berat.
Ayo, teruslah menulis! Jangan pernah berhenti. Teruslah menyebarkan tulisan Anda, baik di media sosial, di buku-buku dan atau media lainnya, agar orang lain bisa menikmati dan mengambil hikmahnya dari apa yang Anda tulis. Sehingga orang lain pun termotivasi untuk mau menulis dan berkarya.
Wallahu a'lam.
Oleh: Gunawan
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI