Mohon tunggu...
Dian Ekawati Suryaman
Dian Ekawati Suryaman Mohon Tunggu... Freelancer - Blogger, Micro Influencer

Mom's Nares and Kinar Suka Nulis...Suka Ngeblog...Suka Jalan.. www.dianesuryaman.com

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Tips Naik Pesawat ke Madura

20 November 2024   17:41 Diperbarui: 20 November 2024   17:43 126
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Naik Pesawat (sumber : koleksi pribadi)

Naik pesawat menjadi slah satu pilihan transportasi tercepat untuk sampai ke tujuan. Termasuk tujuan domestik di dalam negeri. Misalnya kalau saya dari Sumenep ingin ke Jakarta bisa memilih naik pesawat agar bisa sampai dalam waktu beberapa jam saja.

Hah?Masih memakan waktu beberapa jam? Iya donk karena kan ada perjalanan darat dari Sumenep ke Surabaya.. Meskipun sebelum covid melanda pernah ada pesawat reguler rute Sumenep Surabaya, sekarang belum aktif lagi. Kalau pesawat jet pribadi masih ada sih yang seliweran..hehhe..

Jadi ketika akan berkunjung ke Sumenep dengan pesawat hanya bisa sampai Surabaya. Dari rute mana pun bila ingin cepat sampai ke Sumenep atau wilayah lain di Madura bisa memilih naik pesawat sampai di bandara Juanda.

Memesan Tiket Pesawat ke Madura

Untuk pemesanan tiket pesawat gampang banget ya sekarang. Tidak perlu capek-capek antri dan bayar cash. Banyak pilihan lapak online untuk membeli tiket pesawat.

Salah satu yang bisa kita gunakan kemudahannya adalah BRI dan BRImo. Iya loh.. perjalanan udara kita jadi lebih gampang dengan fitur pembelian tiket pesawat melalui BRImo.

Aplikasi BRImo (sumber : website BRI)
Aplikasi BRImo (sumber : website BRI)

Coba deh simak cara mudah membeli tiket pesawat di aplikasi BRImo ini. Kita bisa login ke aplikasi BRImo dengan cara  memasukkan ID dan kata sandi ke akun BRImo atau cukup login memakai face id atau finger print. Setelah berhasil login, kita akan diarahkan ke halaman utama aplikasi BRImo. Pilih Fitur Lifestyle: Di menu utama, pilih opsi "Lifestyle" untuk melanjutkan, lalu pilih fitur "Pesawat". Setelah masuk ke halaman pemesanan tiket pesawat, masukkan informasi kota atau bandara keberangkatan, kota atau bandara tujuan, tanggal keberangkatan, jumlah penumpang, serta pilih rute sekali jalan atau pulang pergi.

Nah setelah itu kita bisa memasukkan data, berbagai pilihan maskapai dan jadwal penerbangan akan ditampilkan. Pilih penerbangan yang sesuai dengan kebutuhan kita. Lalu isi data nama pemesan dan nama penumpang sesuai dengan identitas resmi. Periksa lagi ya detail penerbangan dan total biaya yang harus dibayar. Pastikan semua informasi sudah benar ya ...

Setelah itu lanjutkan ke langkah pembayaran dengan memasukkan PIN BRImo.Setelah pembayaran berhasil, struk transaksi akan ditampilkan dan e-ticket pun akan dikirim ke email pemesan maksimal 15 menit setelah pembayaran berhasil.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun