Mohon tunggu...
Greg Satria
Greg Satria Mohon Tunggu... Wiraswasta - FOOTBALL ENTHUSIAST. Tulisan lain bisa dibaca di https://www.kliksaja.id/author/33343/Greg-Satria

Learn Anything, Expect Nothing

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Prediksi Genoa Vs Fiorentina dan Como Vs Lazio, Peluang Menembus Empat Besar

31 Oktober 2024   09:00 Diperbarui: 31 Oktober 2024   09:48 1232
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ekspresi pemain Fiorentina kala membobol gawang AS Roma (28/10/2024). Sumber : Getty Images/Image Photo Agency via detiksport.com

Pierluigi Gollini, Junior Messias, Koni De Winter, Caleb Ekuban, Mattia Bani, Ruslan Malinovskyi, dan Vitinha harus menepi karena cedera. Tentu membuat pusing Gilardino, sebab mereka ini lah yang seharusnya mengisi skuad utama Cagliari. Kabar baik diterima dengan mulai fitnya Milan Badelj untuk menghadapi matan timnya.

Gilardino tentu belum bisa berharap pada Balotelli untuk segera tampil di lini depan. ambil menunggu eks striker Manchester City dan Liverpool itu mencapai level fitness-nya, Andrea Pinamonti dituntut untuk terus hasilkan gol-gol bagi Il Grifoni. Pemain yang dipinjam dari Sassuolo sejauh ini sudah cetak tiga gol dari delapan pertandingan.

Namin yang harus dihadapi Pinamonti malam nanti, adalah penjaga gawang kelas dunia yang mulai mencapai peak performance-nya. David De Gea sukses lahir kembali usai hiatusnya hampir setahun lalu. Keputusannya hijrah ke Serie A ternyata bisa menjadi simbiosis mutualisme yang mengangkat tim ungu ke papan atas Serie A lagi.

Raffaele Palladino tentu menjadi sosok yang paling sentral atas perkembangan ini. Sempat kesulitan di awal musim, ritme permainan sudah dibentuk oleh Palladino lewat beberapa pemain sentral di setiap lini, seperti De Gea, Luca Ranieri, Edoardo Bove, dan Moise Kean.

Albert Gudmundsson, Rolando Mandragora, dan Marin Pongracic masih diwajibkan menepi, dan ditambah pula dengan Pietro Comuzzo yang tampil hebat saat melawan AS Roma akhir pekan lalu. Tidak perlu khawatir, La Viola masih punya Martinez Quarta untuk mengawal jantung pertahanan.

Meskipun tuan rumah berpotensi menyulitkan, catatan 15 gol dalam tiga laga terakhir mengindikasikan Fiorentina tidak bakal kesusahan membobol jala Genoa. Apabila ditambah penampilan gemilang De Gea di bawah mistar, sulit melihat Fiorentina gagal masuk tiga besar menyambut giornata 11 akhir pekan nanti.

Perkiraan Formasi :
Genoa (4-4-1-1) : Leali; Sabelli, Vogliacco, Vasquez, Matturro; Zanoli, Badelj, Frendrup, Martin; Miretti; Pinamonti
Fiorentina (4-2-3-1) : De Gea; Dodo, Martinez Quarta, Ranieri, Gosens; Adli, Richardson; Colpani, Beltran, Bove; Kean

Prediksi Genoa vs Fiorentina : 45 - 55

Poster laga Como vs Lazio. Sumber : www.tribunnews.com
Poster laga Como vs Lazio. Sumber : www.tribunnews.com

Como vs Lazio, Kemenangan akan Memudarkan Keraguan Terhadap Marco Baroni

Dibandingkan dengan Maurizio Sarri yang mengundurkan diri dari kursi kepelatihan Biancoceleste Maret lalu, tentu nama Marco Baroni kalah mentereng. Tetapi kesempatan menukangi klub ibu kota ia buktikan dengan hasil baik akhir-akhir ini, yang perlahan memudarkan keraguan terhadap kemampuannya.

Pasukan Marco Baroni memenangkan enam dari tujuh pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi, termasuk meraup sembilan poin sempurna dari tiga laga Europa League. Namun ada satu catatan minor yang harus dihapus olehnya dengan kemenangan atas Genoa, yakni Lazio kalah tiga kali dari empat laga tandang Serie A musim ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun