Bermain di turnamen Eropa pada tengah pekan lalu, Tottenham Hotspur dan Chelsea sama-sama raih kemenangan untuk menyambut matchday 9 Premier League. Spurs akan melakoni Derby London melawan Crystal Palace, sedangkan Chelsea kedatangan tamu yang terluka, Newcastle United.
Di ajang Europa League, Spurs menegaskan dominasinya dan mencetak kemenangan ketiga, usai menaklukkan AZ Alkmaar dengan skor 1-0 (25/10/2024). Eksekusi penalti Richarlison di babak kedua, menjadi pembuktian bahwa rotasi skuad Ange Postecoglou berjalan cukup lancar.
Lawan yang dihadapi adalah Crystal Palace, yang kini tersesat di zona degradasi. Skuad asuhan Oliver Glasner masih belum pernah meraih kemenangan dan hanya kumpulkan tiga poin. Senin lalu, The Eagles jalani partai ketat melawan Nottingham Forest. Hampir saja bisa mencuri poin, namun gol tunggal Chris Wood mengirim balik Eberechi Eze dkk pulang tanpa apapun.
Di bagian London lainnya, Chelsea akan menjamu Newcastle United dengan semangat membara. "Tim B" mereka sukses menang 4-1 di markas Panathinaikos, mengindikasikan mereka siap bersaing dengan pemain yang kini berada di tim utama.
The Magpies yang menjadi lawannya, meski punya waktu lebih panjang untuk mempersiapkan diri, tengah dalam kondisi terluka usai dibenamkan Brighton 0-1 pekan lalu. Menguasai 60 persen penguasaan bola dengan 20 tembakan, Bruno Guimaraes dkk tidak bisa membalas sebiji gol Danny Wellbeck di babak pertama.
Laga Crystal Palace versus Tottenham Hotspur berlangsung di Selhurst Park, sedangkan Chelsea di Stamford Bridge punya peluang besar menapaki empat besar. Kedua laga ini bakal digelar berbarengan, Sabtu (27/10/2024) pukul 21.00 WIB.
Crystal Palace vs Tottenham Hotspur, Absennya Kapten Son Bisa Menyulitkan Spurs
Derby London kedua dalam sepekan terakhir akan menyambut langkah Spurs menapaki zona Eropa Premier League. Pekan lalu, Son Heung-min dkk sukses membenamkan West Ham 4-1 di kandang. Namun di malam nanti, sang kapten akan absen dan ini bisa menyulitkan Spurs membobol jala The Eagles.
Ange Postecoglou mengonfirmasi bahwa Son diistirahatkan setelah "dipaksakan" bermain melawan West Ham. Ternyata masalah di hamstringnya kambuh, dan ia sudah melewatkan laga versus AZ Alkmaar untuk melakukan pemulihan. Malam nanti ia bakal kembali berada di bangku penonton.
Mikey Moore menjadi pesona baru di posisi sayap kiri peninggalan Son, bahkan James Madisson memuji penampilannya ekspliosif bak Neymar Jr. Moore akan bersaing dengan Timo Werner dan Wilson Odobert untuk merebut hati Postecoglou. Sedangkan di sisi lain, Brennan Johnson sedang dalam performa terbaik untuk menunjang target man Dominik Solanke.