Mohon tunggu...
Greg Satria
Greg Satria Mohon Tunggu... Wiraswasta - FOOTBALL ENTHUSIAST. Tulisan lain bisa dibaca di https://www.kliksaja.id/author/33343/Greg-Satria

Learn Anything, Expect Nothing

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Hattrick Raphinha Warnai Skor "Magnificent Seven" Barcelona atas Real Valladolid

1 September 2024   04:10 Diperbarui: 1 September 2024   04:10 181
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Di saat bursa transfer berjalan sulit bagi Barcelona karena masalah Financial Fair Play, penampilan mereka ternyata semakin menanjak di bawah asuhan Hansi Flick. Terbaru, Sabtu (31/8/2024) malam WIB, Raphinha dkk tampil sempurna untuk menghancurkan Real Valladolid 7-0 di jornada 4 La Liga. Magnificent seven!

Lewat hasil ini, Blaugrana masih sempurna dengan 12 poin di pucuk klasemen La Liga. Sebuah capaian yang menggembirakan para fans, untuk melupakan sejenak cedera ACL yang dialami wonderkid Marc Bernal minggu lalu. 

Raphinha menjadi penampil terbaik di laga semalam, via torehan hattrick dan satu assistnya. Winger Brasil ini membuka keunggulan Barcelona di menit 20' dan digandakan Robert Lewandowski empat menit berselang. Jules Kounde tak mau ketinggalan, satu golnya di menit 45+2' menutup babak pertama dengan keunggulan tiga gol bagi Barcelona.

Rotasi dilakukan Hansi Flick di babak kedua, malah semakin meningkatkan gairah timnya mencetak gol. Raphinha melengkapi hattricknya dengan dua gol di menit 64' dan 72'. Dani Olmo mencatatkan lagi namanya di scoresheet lewat gol menit 82' dan Ferran Torres menutup pesta "magnificent seven" Blaugrana menit 85'.

Nestapa Barcelona di Bursa Transfer

Bursa transfer klub-klub Eropa resmi tutup pada Jumat (30 Agustus 2024) pukul 23.00 waktu setempat. Biasanya ada aktivitas mendadak di detik akhir penutupan, untuk bisa menjajaki perekrutan pemain yang diidamkan.

Tak terkecuali Barcelona. Mereka yang kehilangan pemain muda Marc Bernal untuk jangka panjang, berniat mendatangkan seorang pemain tengah dalam skema pinjaman. Nama Stefan Bajcetic dari Liverpool menggema saat Barcelona berusaha membajaknya dari proses negosiasi dengan RB Salzburg.

Namun yang didapat hanyalah nestapa, masalah akut Barcelona dengan Financial Fair Play membuat mereka tidak punya slot untuk mendaftarkan pemain baru lagi. Jadilah Bajcetic tetap merampungkan kepindahannya ke klub Austria itu.

Seorang Dani Olmo yang sudah direkrut di awal Agustus, juga baru bisa didaftarkan usai jornada 2 La Liga. Itupun harus menggeser slot milik Andreas Christensen yang cedera panjang. 

Setidaknya langkah ini mengamankannya untuk masuk skuad hingga Bulan Desember, di mana Blaugrana harus berpikir lagi untuk menjual beberapa pemain.

Proses Gol Magnificent Seven Atas Real Valladolid

Kembali ke laga yang dilangsungkan di Estadio Lluis Companys, Barcelona sangat menguasai jalannya laga dengan 71% penguasaan bola. Mereka total hasilkan 23 tembakan dengan 11 di antaranya menjadi shoot on goal.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun