Mohon tunggu...
Greg Satria
Greg Satria Mohon Tunggu... Wiraswasta - FOOTBALL ENTHUSIAST

Learn Anything, Expect Nothing

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Riccardo Calafiori, Bek Langka Italia Beri Mendung pada Kroasia!

25 Juni 2024   11:36 Diperbarui: 26 Juni 2024   17:16 459
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para pemain dan cadangan Italia merayakan gol Mattia Zaccagni mencetak gol dalam pertandingan sepak bola Grup B UEFA Euro 2024 antara Kroasia vs Italia di Stadion Leipzig di Leipzig pada 24 Juni 2024. (Foto oleh Ronny HARTMANN/AFP via Tribunnews.com)

Dalam kondisi tertinggal 0-1, menit 90+8' Gli Azzurri mendapat sebuah kesempatan menyerang terakhirnya ke gawang Kroasia. Pemain belakang berambut gondrong terikat, berinisiatif membawa bola ke depan. Tepat di depan kotak penalti, ia menjulurkan kakinya untuk memberi assist atas gol indah Mattia Zaccagni. Nama pemain itu, Riccardo Calafiori!

Skor 1-1 yang tersaji antara Italia versus Kroasia mengantar Gli Azzurri lolos ke babak 16 besar EURO 2024 di bawah dominasi Spanyol yang punya poin sempurna. Sementara Kroasia yang sempat unggul di menit 55' via Luka Modric, sangat kecil kemungkinannya lolos ke fase knockout.

Laga ini berlangsung di Red Bull Arena, Leipzig, Selasa (25/6/2024) dini hari WIB. Sementara di waktu yang sama, Spanyol berhasil taklukkan Albania 1-0 lewat tembakan Ferran Torres. 

Satu partai 16 besar EURO 2024 sudah bisa dipastikan, yakni Swiss akan berjumpa Italia, 29 Juni 2024 di Olimpiade Berlin Stadium.

Melawan Kroasia yang diujung tanduk karena hanya raih 1 poin dari dua laga sebelumnya, pelatih Italia Luciano Spalletti melakukan perombakan formasi di awal laga. Jika biasanya menggunakan 4-3-3, melawan tim asuhan Zlatko Dalic, mantan pelatih Napoli memainkan skema 3-1-4-2.

Kapten Gianluigi Donnarumma tetap di bawah mistar, ditemani oleh Matteo Darmian, Alessandro Bastoni serta Riccardo Calafiori. Jorginho sebagai otak permainan menjadi satu-satunya pivot.

Di lini tengah ada empat pemain bertenaga, Giovanni Di Lorenzo, Nicolo Barella, Lorenzo Pellegrini serta Federico Dimarco. Duet Giacomo Raspadori dan Mateo Retegui menjadi pilihan kali ini dibanding Gianluca Scamacca di lini depan.

Hasilnya? Buntu selama 90' menit! Spalletti pun harus memasukkan Davide Frattesi, Federico Chiesa, Gianluca Scamacca, Nicolo Fagioli serta Mattia Zaccagni. 

Kroasia paham bahwa hanya Jorginho yang lihai membagi bola, tanpa ada kemampuan lakukan akselerasi. Mereka menunggu saja sembari menjaga pemain Italia yang akan diumpan pemain Arsenal tersebut. Namun, mereka lupa bahwa Riccardo Calafiori yang menguasai bola di menit 90+8', punya catatan menyerang yang impresif di Serie A!

Terlambat bagi Lovro Majer dan Ivanusec mengejar akselerasinya, memaksa Josip Sutalo harus melepas penjagaan dari Mattia Zacagni. Di momen terakhir, Calafiori bisa lepaskan umpan kepada pemain Lazio tersebut, dan disambut sepakan melengkung indah ke kiri atas gawang Dominik Livakovic.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun