Mohon tunggu...
Sosbud

SPLU, Sebuah Solusi Cerdas untuk Usaha Kecil Menengah

21 Juli 2016   08:38 Diperbarui: 21 Juli 2016   09:00 144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sebuah Wawancara singkat bersama Ade Syamsul, Asman Jaringan PLN Area Bandengan

Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU) merupakan gagasan dari Leo Basuki, Manager Niaga PLN Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang. SPLU adalah fasilitas yang disediakan bagi masyarakat untuk memperoleh sambungan listrik tegangan rendah. Fasilitas ini ditujukan bagi usaha kecil dan menengah, khususnya PKL. SPLU juga bisa dimanfaatkan warga untuk keperluan lain, seperti penyelenggaraan pesta rakyat.

Selain menjawab kebutuhan usaha kecil dan menengah akan tenaga listrik, SPLU juga merupakan solusi bagi PLN untuk mengurangi pencurian listrik di ibukota. Program ini mendukung program penataan jaringan yang sedang digalakkan PLN. Sebagaimana diketahui, PKL biasa menyambung jaringan tanpa memperhatikan aspek keamanan. Padahal di beberapa wilayah, keberadaan PKL itu sendiri ilegal. Hal tersebut membuat program ini kadang masih berbenturan dengan kebijakan pemerintah.

SPLU: Belum sepenuhnya disetujui warga

Meski bertujuan positif, proyek ini tetap menemui sejumlah kendala. Seperti yang diungkapkan Ade Syamsul, Asman Jaringan PLN Area Bandengan di Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang, rencana instalasi SPLU ini belum sepenuhnya disetujui pengurus RW. Alasannya karena masuknya SPLU akan mengurangi kas RW.          Sebelumnya RW menjual listrik ke PKL di daerah tersebut, satu tindakan yang sebenarnya illegal. Ini disebut illegal bukan hanya karena harga yang harus dibayar PKL tidak sesuai dengan listrik yang dipakainya, tetapi  juga karena proses instalasinya tidak memperhatikan aspek keamanan.

Permasalahan-permasalahan itu yang harus diselesaikan oleh pegawai PLN di area-area. Syamsul sendiri menargetkan instalasi SPLU di wilayahnya bisa selesai pada akhir tahun. Terlebih di dekat shelter PKL itu ada gardu untuk menarik jaringan ke SPLU. Dengan demikian harus segera ditemukan win win solution agar proyek ini tetap berjalan dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat luas. Dengan adanya proyek SPLU ini, diharapkan usaha kecil dan menengah khususnya PKL dapat terlistriki dengan jaringan yang aman. Pembelian listrik PKL juga menjadi lebih jelas karena biaya yang mereka keluarkan sesuai dengan listrik yang mereka pakai.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun