Sejumlah makanan khas Jawa Timur yang berhasil mendunia karena kelezatannya yang mampu menggugah selera siapapun yang mencobanya.Â
Saking populernya, makanan khas tersebut bisa kamu temukan dengan mudah di sejumlah supermarket maupun rumah makan di mancanegara.
Kelezatannya yang membuat makanan khas Jawa Timur berikut ini tidak hanya cocok di lidah orang-orang Indonesia terutama orang jawa saja, tetapi juga di masyarakat dunia.
Lantas, apa saja makanan khas Jawa Timur yang sudah populer sampai ke mancanegara? Simak ulasannya berikut ini.
Makanan Khas Jawa Timur yang Mendunia
1. Bakso Malang
Siapa sih yang nggak suka makan yang satu ini. Hamper semua orang tentunya menyukai bakso.Â
Tidak hanya di tanah air saja, tetapi popularitas bakso sangatlah mendunia, bahkan menu bakso ini bisa kamu temukan pada menu restoran di sejumlah negara.
Bakso khas Jawa Timur sendiri yang paling terkenal adalah bakso Malang yang mempunyai ciri khasnya tersendiri. Yaotu, terdapat tambahan kulit pangsit yang digoreng serta tahu yang juga digoreng.
Kemudian, dipadukan dengan kuah yang gurih, sehingga kelezatan bakso malang sebagai makanan khas Jawa Timur ini membuat siapa saja yang mencobanya berhasil ketagihan.
2. Soto Lamongan
Soto adalah makanan berupa sup, yang terbuat dari kaldu daging serta sayuran. Hampir di setiap daerah di Indonesia mempunyai makanan jenis soto dengan ciri khasnya yang berbeda-beda.
Di Jawa sendiri, kamu dapat menemukan berbagai jenis soto, seperti soto Lamongan yang merupakan makanan khas Jawa Timur, soto Kudus, soto mie Bogor, dan sebagainya.Â