Tubuh manusia ditopang oleh sistem rangka yang terdiri dari tulang dalam jumlah yang sangat banyak, salah satunya adalah tulang hasta. Seperti halnya pada tulang lainnya, tulang hasta menyimpan begitu banyak mineral dan mampu menghasilkan sel darah di sumsum tulang manusia.Â
Akan tetapi, fungsi tulang hasta yang paling utama adalah sebagai pendukung lengan bawah dan memungkinkan untuk bisa bergerak.
Fungsi tulang hasta sendiri diketahui bisa berkembang seiring dengan bertambahnya usia seseorang.Â
Fungsi tulang hasta juga tidak hanya dimiliki oleh struktur tubuh pada manusia saja, melainkan hewan berkaki empat seperti kucing dan anjing juga ternyata memiliki tulang hasta.
Jika fungsi tulang hasta berhenti secara tiba-tiba, maka persendian pada tangan juga tidak akan bisa bekerja dengan sempurna lagi. Nah, terdapat hal unik yang ada pada tulang hasta, apa saja itu? Simak ulasannya berikut ini.
Fakta Dari Tulang Hasta
1. Letak tulang hasta
Keunikan dari fungsi tulang hasta bisa dilihat yaitu pada segi letaknya yang terletak di sisi yang berlawanan dari lengan bawah dari ibu jari.Â
Tulang hasta posisinya bergabung dengan humerus di ujungnya yang lebih besar untuk membuat sendi siku, dan bergabung juga dengan tulang karpal tangan pada bagian yang lebih kecil.
Bersama dengan jari-jari, maka tulang asta memungkinkan untuk sendi pada pergelangan tangan dapat berputar.
2. Cedera bisa mempengaruhi tulang hasta
Terdapat beberapa jenis cedera atau patah tulang yang diketahui bisa mempengaruhi fungsi tulang hasta itu sendiri, di antaranya:
Patah tulang greenstick. Di mana patah tulang parsial atau patah tulang garis rambut ke tulang lainnya yang masih utuh.
Patah tulang lengkap. Atau disebut juga dengan fraktur terbuka yang bisa terjadi karena adanya potongan fragmen tulang yang menembus ke kulit.
Patah tulang tertutup. Merupakan patah tulang parsial atau penuh, dan posis tulang tidak menembus ke kulit.
Patah tulang comminuted. Hal ini bisa terjadi pada saat ada tulang yang pecah menjadi beberapa bagian kecil.
3. Yang dirasakan saat cedera tulang hasta
Jika tulang hasta seseorang mengalami cedera, maka orang tersebut akan merasakan rasa sakit yang cukup mengganggu pada saat orang tersebut menggerakkan tangannya. Bisa juga orang tersebut yang mengalami cedera pada tulang hasta akan mengalami pembengkakan jika cedera yang didapatkan cukup parah.
4. Sangat penting untuk lengan
Banyak gerakan tangan kita untuk beraktivitas yang bergantung pada tulang hasta dan juga tulang pengumpil. Misalnya saja, dalam gerakan menulis dan melempar barang.Â
Pada saat tulang hasta atau tulang pengumpil kita terjadi masalah, maka secara langsung dapat dipastikan kalau aka nada banyak gerakan kita yang akan terganggu.
Jika tulang hasta sudah terganggu, maka sudah bisa dipastikan, hanya sekedar memutar pergelangan tangan saja akan terasa menyulitkan bagi kita.
5. Ukuran tulang hasta
Di bulan-bulan awal kelahiran, tulang hasta yang ada pada tubuh manusia mempunyai ukuran 50% lebih besar daripada tulang pengumpil. Akan tetapi, seiring dengan bertambahnya usia seseorang, maka ukurannya semakin mengecil hingga memiliki ukuran yang sama dengan tulang pengumpil.
6. Letak tulang hasta
Tulang hasta adalah salah satu dari dua tulang yang membentuk lengan bawah pada manusia. Tulang hasta sendiri terletak pada lengan bagian bawah, berdampingan dengan tulang pengumpil.
Hanya saja, letak dari tulang hasta dan tulang pengumpil ini saling berlawanan dan saling terhubungkan dengan humerus atau lengan bagian atas.
7. Hal yang menyebabkan tulang hasta terasa nyeri
Mungkin kamu pernah merasakan nyeri pada tulang hasta, maka berikut yang menyebabkan tulang hasta bisa terasa nyeri, yaitu:
Fraktur pada pergelangan tangan.
Kasus sindrom dampak dari ular yang jarang terjadi. Di mana tulang hasta memiliki ukuran yang lebih panjang dari jari, sehingga menyebabkan "menabraknya" tulang pergelangan tangan yang lebih kecil.
Iritasi atau peradangan tendon yang menekuk.
Itulah beberapa fakta yang ada pada tulang hasta. Fungsi tulang hasta yang sangat penting bagi manusia, terutama dalam menjalankan aktivitas sehari-hari inilah yang membuat kita harus menjaga kondisi tulang hasta.
Jangan sampai tulang hasta mengalami cedera yang bisa menghambat seluruh aktivitas kita sehari-hari. Selain menjaga tulang hasta agar tidak terkena cedera, penting juga untuk menjaga kesehatan tulang hasta dan seluruh tulang yang ada di tubuh kita.
Penulis: Nurul Ismi Humairoh
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H