Pernahkah kamu bingung saat belajar grammar/tata bahasa Inggris, khususnya tenses bahasa Inggris? Tenses sendiri merupakan konsep yang menggambarkan waktu terjadinya pernyataan kalimat tersebut.
Bagi kita yang bukan penutur asli bahasa Inggris, 16 tenses bahasa Inggris bisa jadi sulit untuk dipahami. Tenses bahasa Inggris memiliki banyak aturan dan pengecualian seperti regular verb dan irregular verb. Namun ada jenis tenses yang paling sering digunakan.
Cara utama untuk menguasai tenses adalah memahami kapan harus menggunakan ekspresi dan kondisi. Jadi setidaknya kamu memahami dan menguasai 5 tenses berikut ini.
Jenis-jenis Tenses
Berikut ini adalah 5 jenis tenses bahasa Inggris yang paling sering digunakan serta contohnya untuk menguasainya, beserta contoh latihan yang bisa kamu lakukan.
1. Simple Present Tense
Simple present tense adalah jenis tense yang paling umum digunakan dalam bahasa Inggris. Jenis tenses ini biasanya digunakan pada pernyataan fakta, kebiasaan, dan kejadian-kejadian yang sedang terjadi saat ini.
Rumus Kalimat Simple Present Tense: Subject + Verb 1 (present form)
Kata yang Menandai Simple Present Tense: always, every, never, normally, often, sometimes, usually, seldom
Contoh:
(+) He always works very hard in the company
(-) He does not work very hard in the company