Hidup kita dipenuhi oleh beragam peristiwa, kadang kita merasa kesal terhadap orang-orang yang menjelekkan atau menghina kita dan juga terhadap orang yang tidak menyukai kita dan merancangkan hal yang jahat pada kita.Â
Sering kali, ketika kita ingin berbuat baik dan membantu orang lain, kita justru dicap sebagai orang yang mudah dimanfaatkan, orang yang ikut campur masalah orang lain, dan lain sebagainya.Â
Namun, apapun respon negatif dari kebajikan yang kita lakukan kepada orang lain, janganlah menjadi penghalang kita untuk terus berbuat kebaikan kepada semua orang baik mereka yang telah berbuat hal buruk kepada kita maupun orang-orang lain di sekitar kita.Â
Berbuat Kebajikan kepada orang lain punya bermacam-macam bentuk yang dapat kita temui dalam kehidupan sehari-hari. Berikut adalah 3 contoh kebajikan kecil yang dapat kita lakukan setiap hari.Â
Pertama, ketika kita tersenyum kepada orang lain. Senyuman ramah kita akan membawa aura kebahagiaan bagi orang lain dan sebagai bentuk kecil kepedulian terhadap eksistensi orang tersebut. Misalnya, ketika kita tersenyum dan mengangguk kepada orang yang duduk di pinggir toko ketika kita berjalan melewati trotoar, mereka juga akan ikut tersenyum.Â
Contoh lainnya, ketika kita selesai belanja di toko tertentu, kita mengucapkan terima kasih kepada pelayan toko yang telah melayani kita, hal-hal sekecil ini bisa membuat orang bahagia dan merasa dihargai.
Kedua, membantu teman yang kesulitan. Terkadang ada teman yang membutuhkan bantuan atau informasi dari kita dan ketika kita menjawab pertanyaan mereka dan membantu memberikan informasi yang kita ketahui kepada mereka, itu juga bentuk kebajikan yang mudah dilakukan.Â
Meskipun ada beberapa orang yang meminta bantuan kita dengan kurang sopan atau tanpa adanya ucapan terima kasih setelah mendapatkan bantuan, jika kita masih bisa membantu mereka, maka berikanlah bantuan.Â
Misalnya, ada teman yang bertanya tentang informasi mengerjakan tugas tertentu kepada kita, kita dapat memberi informasi yang kita ketahui kepada mereka, tanpa melihat atau berpikir apakah orang ini hanya memanfaatkan kita saja untuk kepentingan mereka.