1. Menerapkan etika bersin/batuk yang benar
Bersin dan batuk merupakan hal yang berpotensi menularkan flu singapura terutama saat di keramaian. Tentunya saat dikeramaian terkadang banyak orang yang bersin atau batuk tidak ditutup. Padahal, hal itu jika dibiarkan akan berpotensi menularnya flu singapura.
Dilansir Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, saat kamu batuk usahakan tutup oleh tisu ataupun baju karena hal ini dapat mencegah terjadinya penularan flu singapura. Jadi, mulai sekarang jika kamu ingin batuk/bersin sebaiknya ditutup, ya.
2. Menjaga kebersihan tangan
Saat kamu ingin mengambil barang dimanapun, pastikan tangan kamu sudah mencuci tangan hingga bersih. Karena tangan yang kotor dapat menularkan virus ke tubuh kamu yang menempel dari barang yang kita ambil.
Dilansir World Health Organization, menekankan bahwa kita harus mencuci tangan dengan bersih agar dapat mencegah penularan virus termasuk flu.
3. Menghindari kontak dengan penderita
Saat anggota keluarga atau teman kamu terkena flu singapura sebaiknya hindari kontak secara langsung. Hal ini demi mencegah penularan yang sedang dialami.
Dilansir Center For Disease Control And Prevention, Hindari kontak secara lansung dengan penderita jika memungkinkan. Jadi, sebaiknya kamu menerapkan himbauan ini agar dapat mencegah penularan virus.
4. Menggunakan masker jika diperlukan