Setelah mendengar penjelasan teman, saya baru menyadari kegunaannya. Lipstik ini memang bukan untuk cewek saja. Lipstik ini dioleskan pada bibir agar tidak pecah saat kena angin. Kedinginan memang menjadi musuh utama bibir manusia. Bibir akan pucat dan berubah warna lalu pada akhirnya akan luka jika kedinginan terlalu kuat. Dengan lipstik putih ini, bibir akan tetap terjaga dari ancaman kedinginan. Selain tetap terjaga, bibir juga akan membuat pemandangan muka jadi segar. Sebab, bibir sendiri memberi warna tersendiri baik untuk perempuan maupun lelaki. Maka, jika Anda belum mengoleskan lipstik musim dingin ini, Anda bukan saja dicap kurang peduli pada kesehatan bibir Anda, tetapi juga dicap pendatang baru.
Tubuh yang membutuhkan air ini, ibarat pohon yang mengisap banyak air. Memang, pada musim dingin, tumbuhan menyerap banyak air. Air ini akan dimanfaatkan untuk pertumbuhan selanjutnya. Maka, pada musim semi, tetumbuhan akan mulai mengeluarkan daun-daun indanhya. Pemandangan pun berubah seketika. Dari tidak ada daun pada musim dingin menjadi daun-daun berwarna-warni pada awal musim semi.
Hari-hari ini, kota Parma dan sekitarnya pun mulai dihiasi berbagai warna daun yang mulai mekar. Para penyair sering mengilustrasikan musim semi sebagai musim merayu. Rayuan sering memakai kata-kata yang indah. Pada musim semi ini, rayuan ini tampak secara alami. Maka, ada yang berguyon, jika Anda ingin mendekati si dia, berilah dia bunga musim semi. Dia bukan saja akan bersorak melihat keindahan warnanya tetapi juga semerbak baunya.
Model pakaian adalah penyebab utama berubahnya semerbak parfum ini. Menjelang akhir musim dingin ini, pemandangan model pakaian di jalan mulai berubah. Jaket mulai berkurang atau juga berganti bahannya dari yang tebal-berat ke yang tipis-ringan. Bahkan, dalam mobil pun sudah kelihatan, banyak sopir wanita dan pria yang mulai melepaskan jaketnya. Pada musim dingin memang, AC mobil berubah fungsi menjadi penghangat mobil. Maka, fungsi ganda ini berguna baik pada musim dingin maupun musim panas nanti.
Pemanas seperti dalam mobil ini ada juga di dalam rumah-rumah orang Italia. Jika dulu saat-saat akhir perang dunia kedua, orang Italia masih menggunakan tungku api sebagai penghangat ruangan, saat ini sudah berubah. Di rumah sudah ada pemanas ruangan. Selain yang seperti dalam mobil, ada juga sistem pemanas lainnya. Sistem ini hanya berupa pipa-pipa berjejer berisi air panas. Air ini dipanaskan dari pusat pemanas air sekitar sampai 1000 derajat celcius. Panas ini akan dibagi dalam setiap ruangan dalam apartemen berisi misalnya 30-50 kamar. Jadi, bisa sampai 18-20 derajat setiap ruangan. Air panas itu dicampur dengan Zat kimia yang membantu menstabilkan panasnya.
Rasa-rasanya indah juga melewati pergantian musim ini. Kalau dibayang-bayang, tidak ada rasa bosan. Boleh jadi inilah salah satu kelebihan tinggal di benua 4 musim ini. Negeri kita hanya 2 musim sehingga tentu punya kelebihan dan kekurangannya juga. Tetapi pergantian musim ini kiranya menjadi penanda kehidupan kita juga. Menarik melihat perubahan alam dan seketika juga manusia mulai sibuk mengisi musim semi ini dengan kegiatan bertani. Tema ini akan dibahas pada bagian selanjutnya tentang musim semi.
Inilah sekelumit masa-masa indah antara akhir musim dingin dan awal musim semi di Eropa. Selamat jalan musim panas, dan selamat datang musim semi.
Sekadar berbagi yang dilihat, ditonton, didengar, dirasakan, dialami, dibaca, dan direfleksikan.