1/
Senja di balik pintu
Lembayung warna awan
Membebaskan cakrawala
Sisi lain kangen jingga
2/
Sebelum mengetuk pintu
Ada baiknya bertanya
Siapa, di balik pintu
Merekah merah delima
3/
Fajar hari lebih awal
Terbit di antara pintu-pintu
Secangkir teh hangat
Menunggu, dag dig dug
4/
Lembutkan suaramu
Biarkan pelangi-pelangi
Berkisah menutup pintu
Saatnya memberi warna
5/
Eratkan genggaman, biarkan
pintu terbuka, nyala satu lilin
tak banyak kata berserak
lengkapkan setulusnya
6/
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!