Sudah lama berniat tuk berbagai pengalaman disaat jalan jalan singkat di beberapa tempat wisata, sayangnya baru sekarang ada waktu untuk berbagi. Kebetulan belum lama ini ke Kuala Lumpur , jadi saat ini perjalanan ini dulu yang di ceritakan 1. Persiapan tentunya dengan browsing dan tanya sana sini tentang Kuala lumpur, tetapkan tujuan obyek wisata mana saja yang akan dituju. Kebetulan saya membawa anak anak dan waktunya cukup singkat hanya dua hari, jadi target wisata adalah City Tour dan genting Highland. 2. Check di google map atau apa saja untuk menentukan hotel mana yang paling strategis & terjangkau. Dengan budget pas pas-an, dan kebutuhan hotel hanya untuk tempat tidur saya coba booking online - Untuk booking online , pastikan lihat review dari beberapa pengguna hotel - Jika waktu masih lamasebaiknya gunakan pembayaran di Hotel ( saya menggunakan booking.com), tapi jika sudah pasti waktunya & mendesak bisa saja cari yang fix date biasanya lebih murah ( biasanya saya menggunakan agoda.com). - Tentunya booking hotel ini setelah reservasi penerbangan sudah confirmed. 3. Kedatangan di KLIA - Kebetulan saya menggunakan pesawat Garuda Indonesia , sehingga tiba di KLIA .Kedatangan pesawat dan penurunan penumpang di "satelit" sehingga untuk menuju counter imigrasi dan pengambilan bagasi harus menggunakan train . Tidak perlu keluar gedung dan tidak perlu bayar. (sebenarnya ini sama saja dengan di Indonesia menggunakan bus, tetapi kenapa kalau di indonesia banyak yang complain ya , disini penumpang sepertinya nyaman aja :p ) - Begitu keluar dari Garbarata, belok kanan lurus, sampai ketemu seperti halte ditengah tengah berbagai counter tempat berjualan. Jika ragu tanya saja dengan petugas di conter transfer yang ada di ujung koridor. - Proses imigrasi lumayan lama, antrian panjang, tidak semua counter di buka . ( gak jauh beda dengan di Indonesia , lagi lagi kenapa di Indonesia sering pada ngeluh, tapi di sini ya dijalani aja, mungkin karena ruangannya bersih dan dingin ) - Setelah proses imigrasi kemudian sampai dipengambilan bagasi. - Menuju pintu keluar melalui customs, waktu itu hanya di tanya, dari mana? ketika dijawab dari Indonesia, ya sudah lewat saja, bagasi maupun hand carry tidak perlu diperiksa - Karena saya bersama anak anak dan orang tua, jadi saya meminta bantuan rekan untuk arrange taksi, menuju hotel di daerah bukit bintang. Jika tidak book atau disispkan kita harus membeli dicounter dan antrian lama. tetapi sebenarnya jika barang bawaan tidak terlalu banyak dan tidak bersama anak anak atau orang tua, akan lebih mudah dan murah menggunakan fasilitas train ke KL center . dari sana bisa kemana saja, bahkan jika tidak terlalu lama dari KL center bisa naik bus gratis Go KL (nanti saya bahas di city tour) - Dari airport ke hotel di daerah Bukit Bintang menggunakan 2 taksi , masing masing RM84 kalau menggunakan taksi minibus sedang kira kira RM150-RM200 4. Karena saya tiba malam, maka ke-esokan harinya saya baru memulai City Tour
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H