Namun kekawatiran Putri ternyata tidak sesuai dengan kenyataan yang dia dapati di UKSW. "Saya kaget ternyata di UKSW merupakan rumah mahasiswa dari beragam daerah di Indonesia dan gudang bagi begitu banyak bahasa di Indonesia."
Putri mengatakan ketika dia menjadi mahasiswa S1 Hubungan Masyarakat UKSW dia merasakan kekeluargaan yang erat dan hangat. Dia di sambut baik oleh teman kelas bahkan dosen program studi Hubungan Masyarakat UKSW.Â
"Teman-teman kelas dan Dosen HUMAS keren dan baik baik semua. Saya sangat senang. Apalagi kepala program studi kami selalu menghargai mahasiswa-mahasiswa yang berasal dari luar pulau Jawa. Beliau mengajarkan kami tentang komunikasi antar budaya dan saya bisa melihat kalau beliau tertarik mempelajari budaya-budaya di Indonesia."
Â
Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) adalah salah satu universitas swasta tertua di Indonesia. UKSW memiliki 14 Fakultas dan 55 program studi unggulan salah satunya S1 Hubungan Masyarakat. Untuk info lebih lanjut bisa kunjungi official website UKSW https://www.uksw.edu atau @uksw_salatigaÂ
Untuk info Program Studi S1 Hubungan Masyarakat bisa mengunjungi @pr_uksw di instagram.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H