Dengan Mengusung Program Kerja Mengenai Pengenalan Dasar Ekonomi melalui Sistem Mini Pasar dan Pembuatan Poster "Ayo Menabung"
Konsep Dasar Ekonomi merupakan suatu pijakan awal untuk mengetahui jalannya sistem perekonomian. Terkadang masih banyak yang berpikir apakah konsep ekonomi itu perlu di pahami secara benar, namun tidak ada yang berpikir bahwa tanpa mengetahui alur ekonomi maka konsep manapun tidak dapat di mengerti. Maka dari itu kami Kelompok 65 Gelombang 4 Pengabdian Pada Masyarakat Oleh Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang melakukan terjun lapangan langsung dan konsentrasi kami jatuh kepada SD Negeri 1 Cepokomulyo. Mengapa demikian? Sebab kami ingin menyalurkan pengetahuan yang kami dapatkan di bangku Perkuliahan kepada adik-adik siswa yang masih duduk di bangku SD agar adik-adik dapat mengerti sejak dini pentingnya Konsep Dasar Ekonomi.
Kelompok dan Program Kerja ini memiliki Dosen Pendamping Lapangan yaitu Ir. Andi Syaiful Amal, MT, IPM, ASEAN Eng. Kelompok yang beranggotakan 5 orang ini juga memiliki ketua koordinator. Kelompok ini juga mendapatkan izin dan kerjasama langsung dari Kelurahan Cepokomulyo oleh Bapak Fista selaku Lurah Cepokomulyo dan didukung Pihak Sekolah SD Negeri 1 Cepokomulyo.
Menurut Paul A Samuelson Ekonomi adalah suatu analisis yang menganalisis kegiatan-kegiatan dalam keseluruhan ekonomi, studi mengenai bagaimana perilaku manusia dalam memenuhi kebutuhan hidupnya bahkan studi mengenai uang. Pada Konsep Dasar Ekonomi di bagi menjadi 2 hal yaitu Kebutuhan dan Keinginan. Penjabarannya seperti ini :
- Kebutuhan dan Keinginan merupakan dua hal yang berbeda namun untuk meraih prestasi, pengetahuan, dan kepemilikan akan uang konsep ini di perlukan.
- Kebutuhan dan Keinginan yang termotivasi oleh kemampuan berpikir bahwa harus ada perubahan dalam kualitas hidup.
Kebutuhan dan Keinginan seperti diatas ini meliputi Dasar dari Ekonomi sebab dapat dijalankan jika seseorang mengetahui alurnya dalam  mengerti Konsep Dasar Ekonomi. Kita sebagai manusia yang memiliki kebutuhan dan keinginan tak terbatas pun juga harus siap sedia bekerja dan menghasilkan uang agar rantai ekonomi tidak terputus. Maka dari itulah sasaran utama kami adalah adik-adik SD Negeri 1 Cepokomulyo, selain berbagi ilmu ekonomi kami juga dapat mengambil suatu contoh pemikiran adik-adik dalam menanggapi Konsep Dasar Ekonomi ini. Disisi lain ini juga mengajari sejak dini bagaimana cara kerja sebuah pasar saat pembeli dan penjual saling berinteraksi secara langsung serta memberi sebuah cara untuk mendapatkan apa yang menjadi kebutuhan keinginannya yaitu dengan menabung. Sehingga pada akhirnya kami berhasil menyalurkan apa yang menjadi tujuan dan sasaran kami mengenai program kerja ini.
Tanpa mengurangi segala hormat. Kelompok kami juga menyatakan rasa terimakasih teramat kepada Kelurahan Desa Cepokomulyo, Bapak Suharno selaku Kepala Sekolah SD Negeri 1 Cepokomulyo, Para Bapak Ibu Guru, dan seluruh adik-adik siswa siswi SD Negeri 1 Cepokomulyo yang mempercayai dan mendukung program kerja kami. Kami juga sampaikan banyak terimakasih kepada Universitas Muhammadiyah Malang yang memberikan program pengabdian terbaik sehingga kami mendapat banyak pengalaman kerja nyata, dan menyelesaikan kewajiban pendidikan kami. Dan terimakasih pun kami haturkan kepada Bapak Andi selaku Dosen Pembimbing Lapangan kami yang membantu dan memberikan banyak pengalaman kepada kami. Melalui Pengabdian Kelompok Kami ini semoga banyak yang bisa di pelajari dan memberikan banyak mempelajaran bagi kami di masa depan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H