Mohon tunggu...
Gitaz Brandztory
Gitaz Brandztory Mohon Tunggu... Konsultan - https://blog.brandztory.com

Penulis artikel dan SEO di blog.brandztory.com

Selanjutnya

Tutup

Money

Pasang Iklan Online Tingkatkan Omset Penjualan

18 Juni 2021   16:44 Diperbarui: 18 Juni 2021   17:05 265
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Source: blog.brandztory.com

Sebagai salah satu strategi digital marketing, pasang iklan online berfungsi sebagai media promosi agar produk diketahui dan menjangkau calon konsumen melalui internet.

Manfaat Pasang Iklan Online

Baik promosi sendiri atau dengan bantuan agensi periklanan, memasarkan produk secara online menjadi faktor utama di setiap kegiatan promosi. Ada beberapa keuntungan yang diperoleh menggunakan iklan online, salah satunya budget yang dapat disesuaikan dan hasil kampanye yang terdata dengan baik. Keunggulan ini lah yang tidak dapat ditemukan dibandingkan dengan melakukan kampanye secara offline.

Alasan lain pentingnya pasang iklan online adalah kemudahan memilih pasar yang menjadi target. Ketika pengusaha dapat secara tepat membidik pasar yang dibutuhkan, maka besar kemungkinan minat konsumen untuk memiliki produk kian besar. Hal tersebut tentunya berimbas pada kenaikan penjualan dan meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap suatu produk.

Selain memanfaatkan pemasaran online seperti Google Ads atau Facebook Ads, pelaku usaha dapat mengesampingkan pengumpulan hasil promosi yang rumit karena data yang diberikan oleh platform online dapat dilihat real-time dan terukur secara otomatis.

Tips Jitu Pasang Iklan Online

Agar pemasaran yang dilakukan lebih efektif, penting bagi pengiklan untuk mengetahui bagaimana cara media online bekerja sehingga promosi dapat dikelola dengan optimal. Ketika melakukan promosi, maka pengiklan harus menentukan terlebih dulu tujuan dari iklan tersebut. Dengan menentukan tujuan iklan, dapat memudahkan dalam menentukan metode serta media apa yang cocok digunakan untuk menyalurkan iklan tersebut.

Selain menentukan strategi yang tepat, konten iklan menjadi yang utama dalam menentukan keberhasilan kampanye yang dijalankan. Konten yang menarik akan lebih mudah diterima dan diingat oleh calon konsumen, sehingga tertarik untuk mencari tau lebih jauh produk yang dipromosikan. Konten merupakan ujung tombak sekaligus indikator utama untuk menjangkau minat konsumen.

Tips berikutnya, menentukan media yang menyesuaikan dengan produk serta target konsumen. Misal, pengiklan memilih untuk menggunakan iklan Facebook maka besar kemungkinan target konsumen lebih luas mengingat pengguna FB terdiri dari berbagai macam kalangan, namun, kebanyakan barang yang di jual di Marketplace Facebook tergolong terjangkau. Maka iklan Facebook sangat cocok untuk pelaku UMKM.

Perlu di ingat, promosi memang hal yang sangat penting di dunia bisnis, namun kualitas produk itu sendiri juga menentukan dalam pembentukan "loyal customer". Seiring meningkatnya penjualan ada baiknya untuk menciptakan atau meningkatkan kualitas produk. Tujuannya, agar konsumen kembali membeli produk yang di tawarkan.

*Artikel ini telah tayang sebelumnya di:
blog.brandztory.com

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun