Mohon tunggu...
Gilang Nugraha
Gilang Nugraha Mohon Tunggu... Freelancer - Jr. Content Writer

untuk mendukung silahkan donasi di https://saweria.co/Gilangn isi konten Harian

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

The Politics: 5 Option for Roomics Society

11 Juli 2022   19:00 Diperbarui: 11 Juli 2022   19:03 31
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

The politics adalah cerpen series tentang 5 bersaudara yang lahir dari seorang penguasa besar Dunia Roomics pada saat dewasa mereka berlima diberi wilayah masing-masing dan menjalankan wilayah sesuai dengan paham yang mereka ajarkan sejak kecil. 

Sekali dalam sejarah terbelahnya masyarakat Roomics mulai semakin terlihat dibedakan dari latar belakang sosial, politik, ekonomi hal yang tidak pernah terjadi selama 200 tahun kepemimpinan Goliath selama menjabat sebagai pemimpin di negeri itu. Setiap harinya pun demonstrasi terjadi di istana padahal secara jelas dirinya sudah melepaskan kepemimpinannya tersebut secara bergantian baik dari masyarakat yang menginginkan kembali dirinya menjadi pemimpin, maupun beberapa orang yang berkampanye untuk dirinya nanti menduduki jabatan yang pernah diisi Goliath tersebut, namun ketidakjelasan akan suatu kepemimpinan pun nyatanya memperburuk keadaan di negara itu hingga akhirnya semua lapisan masyarakat setuju akan satu hal dimana pengangkatan pemimpin The Roomics dimana sebelumnya memang mandat rakyat di dunia itu selalu terpecah belah akan satu hal yang mereka inginkan dan juga beberapa kelompok inginkan.

Hingga 5 perwakilan dari lapisan masyarakat mewakili suara yang disampaikan dari keseluruhan masyarakat the roomics yaitu mantan ajudan dari kelima anak Goliath yaitu Oryza, Parama, Dafanka, Enzio, dan juga Aretha yang sebelumnya memang dilepaskan jabatannya sehubungan dengan turunnya Goliath dari kursi kepemimpinan di negeri roomics tersebut. Yang dimana mereka menyampaikan bahwa semua lapisan masyarakat setuju agar kursi kepemimpinan sepeninggal Goliath diisi oleh kelima anak Goliath dan semua masyarakatnya akan memilih siapa anak dari Goliath yang akan memimpin mereka dengan masa percobaan selama 100 tahun untuk masing-masing anak Goliath, untuk nantinya dipilih kembali sebagai satu-satunya pemimpin di negeri Roomics tersebut.

Maka dari itu Goliath setuju untuk mengadakan pemilihan oleh masyarakatnya, kelima anaknya secara bergantian menyampaikan gaya kepemimpinan mereka tidak terkecuali Baku anak yang menjadi awal mula terpecah belahnya negara Roomics ini, dan ternyata memang ada yang menyukai sosok Baku yang memang selalu mengandalkan kekuatan fisik tersebut. 

Barrack sebagai anak pertama Goliath pun membuka pidato dirinya dimana nantinya dia menyampaikan siapapun yang memutuskan untuk berada di bawah kepemimpinannya nantinya akan diberikan tempat untuk secara bebas mengkritik dirinya pada saat diberikan mandat oleh semua pemilihnya.

Smith yang kagum dengan paham sosialisnya pun menyampaikan bahwa ketika masyarakat yang memilihnya untuk menjadi pemimpin di daerah kekuasaannya setiap harinya akan diberikan waktu dan tempat untuk berdiskusi kemana daerahnya kepemimpinannya tersebut akan diarahkan baik dalam kebijakan ekonomi, politik dan hal hal yang bersangkutan untuk kemakmuran semua rakyat yang memilihnya

Karl pun menyampaikan bahwa gaya kepemimpinannya akan diarahkan kepada semua pekerja buruh dan tani untuk nantinya semua kekayaan yang dihasilkan oleh masyarakat yang memilihnya akan dinikmati oleh masyarakatnya sendiri

Sedangkan Diana juga menyampaikan siapapun yang memilih dirinya untuk mengisi kepemimpinan di suatu daerah kekuasaannya secara serta merta menyampaikan bahwa nanti kepemimpinannya adalah kepemimpinan monarki dimana hanya satu orang dan juga keturunannya yang akan mengambil alih kekuasaan hal ini dilakukan agar masyarakatnya nanti tidak perlu pusing dengan urusan kepemimpinan di daerahnya tersebut.

Sedangkan Baku menyampaikan bahwa dirinya adalah pemimpin yang kuat dimana daerah kepemimpinannya nanti hanya berfokus kepada kekuatan yang dimiliki oleh suatu kelompok atau individu tertentu dimana dirinya percaya bahwa kekuasaan yang sesungguhnya adalah ketika suatu negara memiliki pemimpin yang lebih kuat dari masyarakatnya yang lain, agar menjadikan suatu daerah yang kondusif.

Hingga kelima saudara ini akhirnya dipisahkan di daerah yang berbeda-beda dan mereka pada akhirnya memiliki masyarakat yang mendatangi mereka sesuai dengan paham yang sama atau paling tidak mendekati apa yang menurut mereka adalah suatu kepemimpinan yang paling ideal untuk dirinya.

Sebuah awal cerita baru di negara Roomics yang sebelumnya tidak pernah terjadi dalam sejarah negara yang selalu ada di satu kepemimpinan, selama hampir 250 tahun tersebut.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun