Mohon tunggu...
gigih setyo pambudi
gigih setyo pambudi Mohon Tunggu... -

hanya manusia biasa,,

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Musik Keras, Tegas, Lugas......!!!

9 Desember 2010   19:12 Diperbarui: 26 Juni 2015   10:52 94
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1291921545619086463

Semakin maraknya band-band pendatang baru di belantika musik dalam negeri membuat kurangnya kreatifitas dalam bermusik.Banyak band-band pendatang baru yang hanya mengikuti pangsa pasar musik dalam negeri yang cenderung monoton.Mereka hanya menjadi plagiat yang hanya meniru musik-musik yang sedang menjadi trend saat ini.
Musik melayu seakan menjadi pilihan favorit bagi sebagian besar band-band pendatang baru.Mereka ingin menuai sukses dengan cara instan seperti para pendahulu mereka.Hal ini cenderung mengarah pada kurangnya kreatifitas dan keragaman genre musik di belantika musik dalam negeri.
Semakin berkembangnya musik-musik komunitas,kini mulai dilirik sebagian orang yang mulai jenuh dengan musik-musik dalam negri  yang monoton.Dari komunitas-komunitas musik tersebut muncul band-band dengan kreatifitas baru dengan genre yang lebih beragam.Salah satu musik yang patut menjadi pilihan adalah musik punk yang cenderung lebih berwarna.Musik punk mampu memberikan warna berbeda dengan kekuatan liriknya yang  berisi  tentang pemberontakan dan kritik,hal yang sulit ditemukan dalam musik-musik major lable saat ini.
The kidmier adalah salah satu band indie dengan musik keras dan lirik tegas.Salah satu karya yang sangat inspiratif adalah lagu dengan judul “korupsi” dan “harapan untuk negeri”.Lagu tersebut menggambarkan keadaan negeri kita saat ini yang dipenuhi dengan korupsi dan ketidakadilan.Mereka berharap lagu ini bisa menggugah nurani kita yang mulai mati suri karena sikap antipati terhadap kehidupan di sekitar kita.Semoga dengan lagu-lagu tersebut dapat didengarkan masyarakat indonesia,dan memberikan inspirasi pada diri kita,Amien.....

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun