Mohon tunggu...
Ghoni ImamAbdul
Ghoni ImamAbdul Mohon Tunggu... Security - Jurnalis

Jurnalis tidak hidup dengan kata-kata saja, meski terkadang harus memakannya.

Selanjutnya

Tutup

Bola

FORSGI Surakarta Siap Bersaing di Piala Menpora, Fokus pada Karakter dan Teknik Dasar Pemain

23 Agustus 2024   06:18 Diperbarui: 23 Agustus 2024   06:20 111
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kompasiana | Surakarta - Forum Sepakbola Generasi Indonesia (FORSGI) Kota Surakarta kembali mengirimkan tim sepak bola usia dini untuk berkompetisi di Festival Sepakbola Piala Menpora 2024 di Jakarta. Keberangkatan tim ini diiringi doa dari para pembina dan orang tua yang dengan penuh harapan melepas para pemain dari komplek Pondok Budi Utomo, Jl. Bromo Raya, Kadipiro, Banjarsari, pada Kamis, 22 Agustus 2024.

Ketua FORSGI Kota Surakarta, Puguh Rahmad Saputro, S.Pd, M.Or, mengungkapkan rasa syukur atas kesempatan yang diberikan untuk mengikuti kompetisi tersebut. "Kami telah melakukan persiapan intensif setelah dari Semarang, dengan fokus pada peningkatan teknik dasar, fisik, dan mental para pemain. Meskipun tidak memiliki strategi khusus, kami sangat menekankan pentingnya kerja sama tim dan semangat juang yang tinggi," jelasnya.

Foto : ghoni
Foto : ghoni

Salah satu tantangan terbesar yang dihadapi tim adalah keterbatasan pendampingan orang tua. Namun, FORSGI berupaya mengatasinya dengan melibatkan pelatih berpengalaman dan pembinaan karakter secara rutin. Puguh juga menyampaikan apresiasi kepada para sponsor yang telah mendukung, termasuk Bapak Arif dari Arif Sport, Bapak Santoso Utomo, serta Bapak Singgih dan Katno Hadi, yang telah memberikan dukungan finansial serta peralatan.

"Kami berharap dapat terus meningkatkan prestasi tim dan menjadi kebanggaan daerah. Dukungan dari berbagai pihak sangat diharapkan untuk pengembangan sepak bola usia dini di masa depan," tutupnya.

Foto : ghoni
Foto : ghoni

Tim ini membawa harapan besar untuk mengharumkan nama Surakarta di ajang nasional dan membuktikan kekuatan generasi muda dalam dunia sepak bola. (Ghoni) 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun