Mohon tunggu...
Ghifa Alfimia19
Ghifa Alfimia19 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa universitas pandanaran

Merupakan anak pertama suka membaca buku dan jurnal, mengikuti pembelajaran sebagai mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Rasa dan Kenyamanan: Rahasia Pecel Mbah Wastini Tetap Eksis di Tengah Musim Hujan

2 Oktober 2024   11:02 Diperbarui: 3 Oktober 2024   06:58 152
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Semarang, 2 Oktober 2024 -- Saat banyak pedagang mengalami penurunan jumlah pelanggan di musim hujan, Lapak Pecel Mbah Wastini di Jalan Kaba Raya, Kelurahan Tandang, Kecamatan Tembalang, justru tetap ramai diserbu pembeli. Dikenal dengan cita rasa khas bumbu kacangnya yang pekat, Mbah Wastini mampu mempertahankan pelanggan setianya meski cuaca sering tidak bersahabat.

Meski hujan hampir setiap hari sejak pertengahan September, lapak pecel ini terus menjadi tujuan favorit warga sekitar. "Rasa pecel di sini beda, bumbu kacangnya lebih kental dan pedasnya pas," ujar Bu Inem, pelanggan tetap yang datang meski hujan deras mengguyur.

Strategi Kenyamanan Pelanggan di Musim Hujan

Sumber gambar:Dokumentasi Pribadi
Sumber gambar:Dokumentasi Pribadi

Salah satu kunci keberhasilan Mbah Wastini adalah kemampuannya menjaga kenyamanan pelanggan di tengah cuaca yang tak menentu. Dengan warung  yang cukup menampung banyak orang,  spanduk yang berfungsi untuk mencegah pelanggan terkena panas ataupun hujan serta menyediakan tempat duduk yang nyaman, pelanggan tetap merasa aman dan hangat saat menikmati sajian pecelnya. "Hujan bukan masalah, tempatnya sudah kami buat senyaman mungkin," jelas Mbah Wastini.

Tidak hanya itu, Mbah Wastini juga memanfaatkan layanan pesan antar melalui aplikasi, yang justru mengalami lonjakan permintaan selama musim hujan. "Sekarang banyak yang pesan lewat aplikasi, kadang-kadang malah lebih ramai dari hari-hari biasa," tambahnya sambil tersenyum.

Rahasia Sukses: Kualitas Rasa dan Pelayanan

Sumber gambar:Dokumentasi Pribadi
Sumber gambar:Dokumentasi Pribadi

Menurut Mbah Wastini, kunci utama kesuksesan usahanya adalah menjaga konsistensi rasa dan kualitas bahan baku. Ia selalu memastikan bahan-bahan yang digunakan segar dan berkualitas tinggi, sehingga rasa pecelnya tetap terjaga. "Kami selalu menjaga kualitas makanan. Bahan baku harus baru dan segar, agar pelanggan terus datang," ungkapnya.

Dengan kombinasi strategi kenyamanan pelanggan dan kualitas rasa yang terjaga, Pecel Mbah Wastini terus menjadi pilihan utama warga Tandang, bahkan di saat hujan deras sekalipun. Ia berharap, ke depannya usaha ini semakin berkembang dan pecelnya dapat dinikmati oleh lebih banyak orang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun