Mohon tunggu...
Ghaniya Latifa Nurrahma
Ghaniya Latifa Nurrahma Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Negeri Semarang

Mahasiswa Universitas Negeri Semarang pada Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

UNNES Gelar Pelatihan Pengembangan E-LKPD Interaktif bagi Guru IPA di Batang

28 Juli 2024   18:37 Diperbarui: 28 Juli 2024   18:57 129
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tim Pengabdian FMIPA UNNES gelar pelatihan E-LKPD interaktif berbasis Liveworksheets di SMPN 1 Batang, Sabtu, 27 Juli 2024 (Dok Tim Pengabdian UNNES).

Batang (Sabtu, 27 Juli 2024) – Tim Pengabdian FMIPA Universitas Negeri Semarang (UNNES) menyelenggarakan pelatihan pengembangan E-LKPD interaktif berbasis Liveworksheets di SMP Negeri 1 Batang. Acara bertajuk "Pelatihan Pengembangan E-LKPD Interaktif Liveworksheets Bagi Kelompok MGMP IPA Kabupaten Batang" ini dihadiri oleh 106 guru IPA yang merupakan anggota MGMP IPA Kabupaten Batang.

Tim pengabdian terdiri dari empat dosen, yaitu Prof. Dr. Hartono, M.Pd., Prof. Dr. Murbangun Nuswowati, M.Si., Muhamad Taufiq, S.Pd., M.Pd., dan Norma Eralita, S.Pd., M.Pd., serta melibatkan tiga mahasiswa Prodi Pendidikan IPA, yaitu Tieska Arelia Putri, Ghaniya Latifa Nurrahma, dan Rifqi Ardiansyah.

Ketua MGMP IPA Kabupaten Batang, Heru Novianto, S.Pd., dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas terlaksananya acara ini dan antusiasme para guru IPA di Kabupaten Batang. "Saya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada semua pihak, khususnya Tim dari UNNES, atas kerja samanya sehingga agenda MGMP IPA Kabupaten Batang dapat terlaksana dengan baik. Semoga materi mengenai E-LKPD Interaktif bermanfaat bagi kita semua," ujar Pak Heru. Ia juga mengumumkan rencana mengadakan kompetisi sains pada bulan November mendatang bertepatan dengan Hari Guru Nasional dan berharap UNNES dapat mendukung kegiatan ini. "MGMP IPA Kabupaten Batang berencana mengadakan kompetisi sains untuk para guru pada bulan November mendatang, bertepatan dengan Hari Guru Nasional, dan kami berharap UNNES dapat mendukung kegiatan ini," tambahnya.

Pelatihan dibuka oleh Ketua Tim Pengabdian, Prof. Dr. Hartono, M.Pd., yang menyatakan kegembiraannya atas tingginya jumlah peserta yang hadir. Dalam sambutannya, Prof. Hartono menjelaskan bahwa tujuan pelatihan ini adalah memperkenalkan E-LKPD interaktif sebagai alat untuk melayani peserta didik secara individual dan klasikal dengan fleksibilitas ruang dan waktu. "Kami ingin memperkenalkan E-LKPD interaktif sebagai sarana agar kita bisa melayani seluruh siswa secara individual dan klasikal, dengan kebebasan waktu dan tempat. Memberikan pelayanan dengan segera adalah sesuatu yang penting dan dihargai," ujar Prof. Hartono. Ia juga menekankan pentingnya kemampuan untuk segera memberikan pelayanan kepada peserta didik dan meyakini bahwa semua guru dapat dengan mudah mempelajari pengembangan E-LKPD.

Tim Pengabdian FMIPA UNNES gelar pelatihan E-LKPD interaktif berbasis Liveworksheets di SMPN 1 Batang, Sabtu, 27 Juli 2024 (Dok Tim Pengabdian UNNES).
Tim Pengabdian FMIPA UNNES gelar pelatihan E-LKPD interaktif berbasis Liveworksheets di SMPN 1 Batang, Sabtu, 27 Juli 2024 (Dok Tim Pengabdian UNNES).

Narasumber dalam pelatihan ini meliputi Prof. Dr. Murbangun Nuswowati, M.Si., yang memberikan pengantar tentang E-LKPD interaktif, termasuk pengertian, ciri-ciri, manfaat, dan contohnya. Dalam sesi kedua yang disampaikan oleh Muhammad Taufiq, M.Pd., peserta diperkenalkan dengan platform Liveworksheets, meliputi pengertian, fungsi, dan fitur-fitur yang terdapat pada platform tersebut. Peserta dipandu langkah demi langkah dalam proses pembuatan akun sehingga mereka dapat mulai menggunakan platform ini untuk kegiatan pembelajaran mereka.

Setelah berhasil membuat akun, para peserta dipandu untuk langsung mempraktikkan cara memanfaatkan fitur-fitur Liveworksheets. Mereka menerapkan fitur-fitur tersebut pada E-LKPD yang sebelumnya telah mereka buat dengan penuh antusiasme dan kesungguhan. Para peserta menunjukkan dedikasi tinggi dalam mempelajari dan mengeksplorasi berbagai fungsi platform untuk mengoptimalkan penggunaan Liveworksheets dalam proses pembelajaran di kelas.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun