Mohon tunggu...
Getha Dianari
Getha Dianari Mohon Tunggu... Lainnya - Karyawan Swasta

Tunggu sesaat lagi, saya akan menulis lagi.

Selanjutnya

Tutup

Hobby

Rekomendasi Webtoon untuk Sang Koleris Melankolis

10 Januari 2019   21:43 Diperbarui: 18 Januari 2019   21:42 411
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pict Source: id.pinterest.com

Seorang guru saat kelas dua SMA dulu pernah menguji jenis kepribadian saya dan teman-teman sekelas. Ada empat kemungkinan karakter yang kami miliki: Plegmatis, Melankolis, Sanguinis, Koleris. Ternyata saya ini adalah seseorang yang didominasi karakter koleris-melankolis, ya kira-kira perbandingan 60:40.

Koleris adalah seseorang yang optimis, mengevaluasi kegagalan, berjiwa pemimpin, memiliki target yang jelas, percaya diri, dan produktif. Ditambah dengan sentuhan melankolis yang sedikit perfeksionis, analis, nyaman bekerja sendiri, lebih suka tempat sepi, memulai pekerjaan dengan mengumpulkan mood, hobi menulis puisi, membaca novel, dan menyukai seni.

Saya pikir, karakter yang bertengger dalam jiwa saya mempengaruhi cita rasa saya dalam memilih Webtoon apa yang enak buat dibaca. Loh kok tiba-tiba bahas Webtoon? Iseng saja, saya penggemar komik online tersebut sejak kuliah dan tertarik untuk berbagi referensi kepada kawan-kawan!

My Ghost Roomie

Webtoon pertama yang saya ikuti. Saya kira, sosok pemeran utama berkepribadian melankolis. Senang hidup dan bekerja menyendiri sebagai seorang freelancer, serta perfeksionis terhadap penataan dan kerapihan rumahnya. Ia berhubungan dengan hantu laki-laki yang gentayangan di dalam apartemennya. Meski keduanya sadar tidak akan pernah bisa bersatu, namun selama waktu yang tersisa mereka menunjukkan cinta dan kepedulian satu sama lain.

LARA(S)HATI

Berlatar belakang Kota Bandung. Seorang siswa SMA berkarakter santai apa adanya dan menyukai gigs, jatuh cinta dengan seorang siswi populer. Harus berjuang dalam persaingan dengan siswa-siswa lain yang tergabung dalam sebuah geng konyol. Namun ada karakter lain muncul, seorang siswi kutu buku yang pada akhirnya mampu membuat pemeran utama berpaling hati, namun tidak berakhir mulus karena keduanya harus berpisah jarak.

Matahari 1/2 Lingkar

Komik ini pasti kesukaannya melankolis! Kisah cinta segi empat yang menjengkelkan sekaligus dirindukan. Seorang murid perempuan introvert yang saling jatuh cinta dengan seorang murid laki-laki berparas manis di sekolah. Namun ia mengalah demi sahabatnya yang ternyata menyukai laki-laki yang sama. Cinta mereka tidak pernah sampai bahkan setelah bertahun-tahun setelahnya, meski diam-diam keduanya masih menyimpan rasa yang kuat. Masalah terjadi saat mereka dipertemukan kembali, namun dihadapkan pada kondisi yang tidak memungkinkan dengan kehadiran orang ketiga dan keempat.

My Oppa is an Idol

Gadis remaja biasa yang sangat mengidolakan seorang selebriti, sampai berusaha bekerja di perusahaan milik sang idola. Di satu sisi, ia juga bertemu dengan direktur perusahaan yang tampan, berjiwa lembut, pengasih, dan baik hati. Direktur itu mencintai sang gadis dengan penuh ketulusan dan pengorbanan. Namun sang gadis tetap tidak bisa berpaling hati dari oppa idolanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun