Tahun baru sudah tiba, tentu semua orang saling mengumbar resolusi dan harapan-harapan di tahun barunya melalui social media yang mereka punya. Bagi para pecinta/fans sepakbola dan pelatih klub bola, harapan tahun baru mereka adalah agar prestasi klub nya bisa lebih baik atau bisa semakin baik hingga mendapatkan trophy di akhir musim. Selain resolusi dan harapan, tahun baru atau tepatnya bulan Januari ini merupakan awal jendela bursa transfer musim dingin. Sejak tanggal 1 januari kemarin, nampaknya berita bursa transfer musim dingin masih dingin-dingin saja seperti cuaca di Eropa sana. Namun pada tanggal 4 Januari, berita bursa transfer mulai hangat dan cukup panas tentunya. Berita panas tersebut datang dari negara tempat Nazi berjaya dahulu, yap, Jerman tentu saja. Berita tersebut adalah berita kepindahan Robert Lewandowski menuju Bayern Munchen, sodara-sodara!!!!! Tidak hanya fans Dortmund dan Jurgen Klopp saja yang merasa kaget akan kepindahan striker yang pernah memiliki julukan Lewandumbski, saya sebagai penggemar sepakbola juga merasa kaget membaca beritanya. Bagaimana tidak kaget, pengkhianatan Gotze ke Munchen saja masih membekas di benak kita, eh ini ditambah dengan pindahnya Lewy ke klub yang sama pula. Satu kata untuk Lewandowski, "Sadis!" Saya tidak tahu perasaan apa yang sedang dirasakan oleh Jurgen Klopp saat ini, prestasi Dortmund lagi turun, badai cedera pemain bejibun, sakit hati dikhianati Gotze belum luput dari perasaan, ditambah lagi striker produktif nya juga pindah lagi ke Munchen, dengan status free transfer pula lagi. Schrecklich Monat für Sie, Herr Klopp! Kalau saja Jurgen Klopp memiliki social media atau blog, pasti dia akan update status seperti ini, "Lewy dan Munchen, Kalian Jahat! Aku sebel sama kalian!! :("
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H