blusukan langsung untuk melihat langsung apakah laporan yang diterima sesuai dengan realita di lapangan.
MADIUN - Kalapas Pemuda Madiun, Ardian Nova Christiawan memiliki rasa empati yang tinggi kepada warga binaannya. Dirinya relaSeperti pada Senin(18/4/2022) malam, Kalapas Ardian Nova didampingi oleh Ka.KPLP, Sastra Irawan, Kasi Binadik, Rachmad Tri Raharjo dan Kasubsi Bimkemaswat, Zulfikar melakukan sidak ke Dapur. Kegiatan secara tiba-tiba tersebut untuk memastikan pasokan bahan makanan dari Pasar tidak terlambat datang ke Dapur Lapas.
"Saya sengaja lakukan sidak ini untuk memeriksa secara langsung. Apakah Bama (bahan makanan) datang terlambat atau tidak. Karena kalau terlambat, akan mengganggu proses memasak, penyajian dan distribusi. Sedangkan ini kan untuk makan sahur. Alhamdulilah sesuai dengan laporan yang saya terima, datang tepat waktu," kata Kalapas Ardian sembari memeriksa bahan mentah yang baru datang.
Pria kelahiran Solo tersebut juga memberikan pengarahan kepada tahanan pendamping (tamping) dapur untuk menjaga kebersihan area dapur. Mulai dari peralatan memasak, ompreng alat makan warga binaan dan juga kebersihan sayur sebelum dimasak.
"Ini masih pandemi. Disisi lain, kesehatan dimulai dari sesuatu yang kita makan. Jadi saya minta tamping dapur mempertahankan higienis makanan dan peralatan. Agar imun tubuh warga binaan tetap kuat," terangnya.
Meskipun demikian, Kalapas mengaku cukup puas melihat keadaan dapur yang bersih dari semua sisi. Dirinya berharap kebersihan tetap dipertahankan.
"Kalau bersih kan mereka sehat, mereka nyaman juga dalam beraktifitas. Bagi tamping-tamping, saya yakin kegiatan kalian tidak sia-sia. Ini menjadi amal ibadah dan berkah," tutupnya. (Humas Lasdaun)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H