Mohon tunggu...
Anjas Fitria Gemilang
Anjas Fitria Gemilang Mohon Tunggu... Mahasiswa - UNIVERSITAS 'AISYIYAH YOGYAKARTA

Hobi : Desain poster

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Bagaimana Universitas Aisyiyah Yogyakarta dalam Menyikapi Pembelajaran Daring di Masa Pandemi?

31 Juli 2022   22:56 Diperbarui: 31 Juli 2022   23:06 111
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Virus Covid-19 di Indonesia muncul pada akhir tahun 2019 dan sangat mempengaruhi sistem pembelajaran negara kita, semua siswa di liburkan dalam kurun waktu 2 minggu hingga libur selesai virus covid 19 masih tak kunjung reda, kemudian pemerintah membuka sekolah secara bertahap dan menggagas pembelajaran daring tujuannya agar pendidikan di Indonesia tetap  berjalan dengan semestinya sehingga covid-19 bukan menjadi pengalang untuk muda mudi Indonesia belajar.

Daring merupakan singkatan dari "dalam jaringan" sebagai pengganti kata online. Daring adalah terjemahan dari istilah online yang bermakna tersambung dalam jaringan internet. Pembelajaran daring merupakan pembelajaran yang dilakukan tanpa melakukan tatap muka, tetapi melalui platform yang telah tersedia. 

Segala bentuk materi pelajaran didistribusikan secara online, komunikasi juga dilakukan secara online, dan tes juga dilaksanakan secara online. Sistem pembelajaran melalui daring ini dibantu dengan beberapa aplikasi, seperti Google Classroom, Google Meet, Edmudo dan Zoom.

Kampus Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta tempat saya menempuh pendidikan menjadi imbas dari pandemi covid-19 yang mana semua mahasiswa dianjurkan untuk melakukan pembelajaran di rumah tanpa tatap muka. Sistem pembelajaran di Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta selama awal masa pandemi menggunakan sistem full online baik teori maupun praktikum. 

Setelah pembelajaran daring berlangsung dalam waktu satu semester, pemerintah mengkaji dan mengevaluasi ulang terkait hasil pembelajaran daring tersebut dan hasilnya adalah kebanyakan mahasiswa mengeluh pada sistem pembelajaran daring ini, para mahasiswa mengaku pelajaran yang di dapat pada pembelajaran daring ini kurang dapat dipahami, mengingat pembelajaran daring ini sifatnya online dan fleksibel, jauh dari pengawasan dosen, maka dari itu pemerintah mulai melonggarkan sistem pembelajaran daring menjadi hybird.

Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta mengikuti kebijakan pemerintah menggunakan sistem hybird pada bulan selanjutnya yang mana untuk pembagiannya kuliah teori tetap daring dan praktikum menggunakan sistem hybird. Sampai saat ini Kampus Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta masih memakai sistem pembelajaran tersebut. 

Marilah kita berdo'a bersama untuk semester berikut nya agar dilaksanakan full tatap muka untuk seluruh mahasiswa Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta maupun mahasiswa di seluruh Indonesia, supaya kualitas pendidikan di Indonesia kembali meningkat dan pemuda pemudi bangsa menjadi cerdas seperti sedia kala

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun