JAKARTA-GEMPOL, Kapal penyebrangan antara pelabuhan Malahayati dengan Balohan Sabang, KMP Gurita telah tenggelam pada hari Jumat, 19 Januari 1996.
Kapal KMP Gurita sarat dengan penumpang. Sebanyak 40 orang selamat, 54 orang meninggal dunia dan 284 orang dinyatakan hilang.Kapasitas angkutnya hanya untuk sekitar 210 orang. Namun yang diangkut sebanyak 378 orang.
KMP itu semakin sarat muatan,karena barang yang diangkut juga melebihi kapasitas. Di perkirakan mencapai 50 ton, diantaranya 10 ton semen, 8 ton bahan bakar, 15 ton tiang beton listrik, bahan sandang-pangan kebutuhan masyarakat Sabang serta 12 kendaraan roda empat dan 16 roda dua.
Salah satu yang hilang dan tenggelam adalah DRS.M.Nasir, Asisten II Walikota Sabang bersama istri. Tanggal 1 Februari 1996 atau tepatnya 20 tahun yang lalu, saya datang ke kantor Walikota Sabang untuk mengambil gaji orang tuaku adalah DRS.M.Nasir, Asisten II Walikota Sabang.
Tepat jam 10:30 WIB, saya mengambil gaji di ruang bendahara keuangan. Ketika membuka lembaran buku gaji pengawai Pemda Sabang maka terlihat pada kolom Walikota Sabang, Sekda Sabang, Asisten I Walikota Sabang, Asisten II Walikota Sabang, Asisten III Walikota Sabang masih kosong belum ada yang mengambil gaji Mereka.
Berhubung orang tua saya DRS.M.Nasir, Asisten II Walikota Sabang ikut kapal KMP Gurita dan hilang tenggelam maka di kolom gaji DRS.M.Nasir, Asisten II Walikota Sabang secara resmi saya tandatangani dan tertulislah bahwa Rachmad Yuliadi sebagai Asisten II Walikota Sabang. Hari ini 1 Februari 2016 tepat 20 tahun lamanya saya menjadi "Asisten II Walikota Sabang".
Ada beberapa kali selama tahun 1996-1997, saya mengambil gaji atas nama DRS.M.Nasir, Asisten II Walikota Sabang.
Bila tidak salah ingat saat itu gaji pokok DRS.M.Nasir, Asisten II Walikota Sabang adalah sebesar Rp 350.000 dan tunjangan jabatan sebesar Rp 150.000. Gaji pokok Walikota Sabang dan Sekda Sabang sama-sama Rp 350.000 hanya beda tunjangan jabatannya. Walikota Sabang sebesar Rp 200.000 dan Sekda Sabang sebesar Rp 175.000.
Â
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI