Bandung, Jawa Barat 40132, kini direvitalisasi menjadi lebih baru. Monju atau Monumen Perjuangan yang terletak di depan Gasibu atau bersebrangan dengan Gedung Sate.
Monumen Perjuangan Rakyat Jawabarat (MPRJ) atau sering disebut dengan Monju  (Monumen Perjuangan) yang berada di Jalan Dipatiukur No. 48, Lebakgede, Kecamatan Coblong, KotaMonju atau Monumen Perjuangan ini sangat banyak dikunjungi warga Kota Bandung bahkan sampai warga yang dari luar kota pun berkunjung karena memang suasana Monju sangatlah tenang dan teduh karena banyak pohon rindang. Hari-hari biasa para warga kebanyakan berolahraga, seperti lari pagi senam dan lain-lain. Kalau hari Minggu biasanya banyak pedagang kaki lima yang berjualan sarapan, jajanan, sampai berjualan pakaian bekas yang masih layak pakai.
Wajah baru Monju atau Monumen Perjuangan ini tentunya sangat mengundang warga Kota Bandung untuk mengunjungi Monju ini karena keindahan,kecantikaannya dan ramah untuk semua kalangan usia dari anak anak sampai lansia, ditambah lagi dengan adanya pohon rindang membuat warga yang berkunjung menjadi lebih nyaman untuk berolahraga atau hanya sekedar duduk duduk saja melihat wajah baru dari monju, ada juga orang tua yang sengaja datang hanya untuk  mengajak anaknya  bermain di Monju ini karena banyak permainan yang dibangun oleh pengelola. Bahkan remaja pun mulai berdatangan untuk berolahraga atau sekedar bermain dengan teman sebayanya terutama menjelang sore hari.
Tempat bermain anak anak yang disediakan pengelola semuanya gratis. Untuk yang gratis yaitu, jungkat jungkit, ayunan, perosotan, naik turun tangga, gunung gunungan dari rumput sintetis yang pasti sangat ramah untuk anak anak. Sampai kepada sarana olahraga pun sudah tersedia.
Ada pula yang mencari nafkah menjadi badut atau memakai kostum yang unik agar menarik perhatian pengunjung, dan ada juga yang menyediakan penyewaan sarana bermain seperti becak mini.
Taman tersebut juga menyediakan 2 mushola serta toilet, bahkan pengelola kelak akan menyediakan tempat pameran dan lain-lain.
Warga mengaku sangat senang karena Bandung memiliki banyak ruang terbuka yang dapat diakses oleh masyarakat termasuk Monju dengan wajah barunya ini yang bisa diakses lebih leluasa lagi.
"Alangkah lebih baiknya ada pendataan dari pengelola untuk pedagang supaya tidak terjadi kesalahpahaman antara pedagang dan pengunjung yang membuat pengunjung menjadi tidak nyaman" ucap salah seorang pengunjung yang sedang berada di Monju.
Menurut saya, semoga pengunjung dapat saling menjaga dan mengingatkan agar fasilitas yang sudah tersedia tetap terjaga dan Monju ini tetap indah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H