Bupati Semarang H. Ngesti Nugraha berpesan agar DPC GERAM Kabupaten Semarang dapat membantu Program Kerja di wilayah Kabupaten Semarang, khususnya dalam hal Pencegahan Narkoba. Rencananya, Bupati akan mendirikan BNN di Kabupaten Semarang dalam hal Pemberantasan Narkoba.
Hal tersebut disampaikan Ngesti Nugraha saat menghadiri pelantikan pengurus DPC GERAM Kabupaten Semarang periode 2022-2027 di Pendopo, Kabupaten Semarang, Minggu (2/10/2022)
Ketua DPD GERAM Jateng "Havid Sungkar" Juga menghimbau kepada Pengurus DPC GERAM Kabupaten Semarang yang baru dilantik untuk secepatnya membuat Program Penyuluhan Narkoba di semua lapisan masyarakat di wilayah Kabupaten Semarang terutama untuk pelajar.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Bupati Semarang H. Ngesti Nugraha, Ketua DPRD Kabupaten Semarang Bondan Marutohening, Forkompinda Kabupaten Semarang, BNNP Jawa Tengah, Kapolres Semarang yang diwakili Kasatresnarkoba Polres Semarang Iptu Aditya serta semua Kepala Dinas di Kabupaten Semarang, Tokoh Agama dan Masyarakat Kabupaten Semarang.
Sehari sebelum acara pelantikan, GERAM Jawa Tengah mengadakan kegiatan BINTEK P4GN untuk calon Pengurus DPC GERAM Kabupaten Semarang yang akan dilantik dalam rangka Pembekalan Ilmu Dasar tentang Bahaya Narkoba dengan mengundang dua narasumber penyuluh dari BNNP Jawa Tengah serta Kasatresnarkoba Polres Semarang.
Pelantikan Pengurus DPC GERAM Kabupaten Semarang masa bakti 2022-2027 dilakukan dengan cara pengambilan sumpah-janji yang dipimpin oleh ketua DPD GERAM Jateng kepada ketua DPC GERAM Kabupaten Semarang "Setyo Wardoyo". Kemudian pemberian ucapan selamat dari para tamu undangan dan foto bersama.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H