JAKARTA BARAT- Danramil 03/GP Kodim 0503/JB Kapten Inf. Jefriansen Sipayung, SE mendatangi Tokoh Agama terkemuka yakni Habib Ali bin Abdul Qadir bin Sahil di kediamannya di Jalan Slipi Dalam RT007/RW04, Kelurahan Slipi, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Rabu (17/04/2019).
Dalam kunjungannya tersebut, Danramil 03/GP memohon do'a restu agar situasi keamanan wilayah Jakarta Barat khususnya dan Wilayah DKI Jakarta pada umumnya aman dan damai.
"Agenda kunjungan Saya ke kediaman Habib Ali bin Abdul Qadir bin Sahil dalam rangka memohon do'a restu agar situasi wilayah Jakarta Barat khususnya dan wilayah DKI Jakarta pada umumnya aman dan damai saat pasca Pesta Demokrasi Pemilu serentak ini," ujar Danramil 03/GP Kapten Inf. Jefriansen Sipayung, SE kepada awak media.
Ia juga menjelaskan bahwa hubungan emosional dengan Habib Ali bin Abdul Qadir bin Sahil sudah seperti anak dan orang tua.
Sementara itu di tempat yang sama, Habib Ali bin Abdul Qadir bin Sahil sangat antusias dan mengapresiasi kunjungan silaturahmi Danramil 03/GP.
"Alhamdulillah Kapten Jefri sudah Saya anggap seperti anak Saya sendiri, dia sering berkunjung ke rumah ini," tukas Habib Ali bin Abdul Qadir bin Sahil diiringi senyum khasnya seraya memanggil Danramil 03/GP dengan sebutan Kapten Jefri.
"Insha Allah, Saya mendo'akan agar Kapten Jefri senantiasa sukses selalu di dalam tugasnya dan juga Saya  sangat mendukung sinergitas TNI Polri dalam menjaga keamanan Pemilu 2019. Insha Allah Saya mendo'akan  situasi Jakarta kedepannya pasca Pemilu aman, damai dan kondusif...aamiin yaa robbal 'alaamiiin," jelas Habib Ali sambil menengadahkan tangannya ke atas.
Kegiatan kunjungan silaturahmi Danramil 03/GP ke Habib Ali berjalan lancar.Â
(Jecko Umbrella)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H