Mohon tunggu...
Gatot Tri
Gatot Tri Mohon Tunggu... Administrasi - Swasta

life through a lens.. Saya menulis tentang tenis, arsitektur, worklife, sosial, dll termasuk musik dan film.

Selanjutnya

Tutup

Raket Artikel Utama

Novak Djokovic dan Barbora Krejcikova Juarai Dua Turnamen dalam Satu Minggu

10 Oktober 2022   18:53 Diperbarui: 12 Oktober 2022   03:00 1108
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Novak Djokovic memamerkkan trofi Astana Open 2022. (Sumber foto: The National News/Reuters)

Petenis putra Novak Djokovic dari Serbia dan petenis putri Barbora Krejcikova dari Ceko menjuarai dua turnamen secara back-to-back atau berturut-turut dalam satu minggu. 

Setelah juara turnamen ATP 250 Tel Aviv Open 2022 di Israel pada Minggu (2/10/22) lalu, pada Minggu 9 Oktober 2022 Djokovic menjuarai turnamen ATP 500 Astana Open 2022 di kota Nur-Sultan, Kazakhstan.

Begitu pula dengan Krejcikova yang menjuarai turnamen WTA 500 Ostrava Open 2022 di kota Ostrava, Ceko di hari yang sama. Seminggu sebelumnya, Krejcikova menggondol gelar juara WTA 250 Tallinn Open 2022, Estonia.

Selain Djokovic dan Krejcikova, dua petenis lainnya juga tampil sebagai juara di dua turnamen ATP dan WTA sepanjang Minggu (9/10/22) lalu. Pertama adalah Taylor Fritz dari Amerika Serikat (AS) yang menjuarai turnamen ATP 500 Japan Open 2022 atau Rakuten Open 2022 di Tokyo, Jepang. Di babak final, ia menang atas rekan senegaranya Frances Tiafoe dengan skor 7-6(7-3), 7-6(7-2).

Berkat pencapaiannya di turnamen tersebut, Fritz untuk pertama kalinya masuk ke jajaran Top 10 ATP tepatnya di peringkat 8 dunia. Sedangkan peringkat Tiafoe juga naik dari posisi 19 ke 17 ATP, posisi tertingginya sepanjang karirnya di ATP Tour.

Di turnamen WTA 250 Jasmin Open yang diadakan di Monastir, Tunisia, unggulan kelima Elise Mertens dari Belgia tampil sebagai juara setelah mengalahkan unggulan ketujuh Alize Cornet dari Perancis nyaris telak 6-2, 6-0. Ini merupakan gelar ketujuh Mertens di sepanjang karirnya.

Barbora Krejcikova, jadi juara setelah taklukkan Iga Swiatek

Ekspresi Barbora Krejcikova setelah memastikan diri menjadi juara Ostrava Open 2022. (sumber foto: Jornal Mundo Atual)
Ekspresi Barbora Krejcikova setelah memastikan diri menjadi juara Ostrava Open 2022. (sumber foto: Jornal Mundo Atual)
Barbora Krejcikova, 26 tahun, sebetulnya belum lama pulih dari cedera siku yang membuatnya absen selama kira-kira dua bulan lamanya. Tepatnya setelah Qatar Open 2022 akhir Februari hingga Mei lalu bersamaan dengan digelarnya grand slam French Open 2022.

Usai comeback, performa petenis spesialis ganda yang juga cakap di nomor tunggal itu belum mencapai seratus persen. Ia mengalami serentetan kekalahan sejak French Open 2022 Juni lalu hingga US Open 2022 di bulan September.

Di French Open misalnya, statusnya adalah juara bertahan namun kandas di babak pertama. Begitu pula di Wimbledon 2022 dimana ia kandas di babak ketiga dan US Open 2022 di babak kedua. Peringkatnya pun merosot dari posisi 2 ke 27 dunia.

Nah, Tallinn Open 2022 di Estonia minggu lalu tampaknya menjadi turning point bagi Krejcikova. Sebagai petenis unggulan ketujuh, ia menyingkirkan dua petenis unggulan lain hingga akhirnya mencapai babak final dan menjadi juara.

Di babak final, Krejcikova mengalahkan unggulan teratas sekaligus petenis tuan rumah Anett Kontaveit. Berada di tengah kuatnya dukungan para supporter kepada Kontaveit, Krejcikova justru mampu bermain lepas dan menang dua set langsung.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun