Mohon tunggu...
Roni Kasiman
Roni Kasiman Mohon Tunggu... Freelancer - Blogger Kismin

Manusia Biasa Bisa dan Bukan Siapa siapa

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Hati-hati Jalan di Garut Rawan Longsor

1 Desember 2015   14:19 Diperbarui: 1 Desember 2015   15:25 28
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wisata. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Bagi kalian yang sudah merencanakan mengisi liburan dengan berwisata ke Garut saya hanya ingin mengingatkan berhati-hatilah. Musim hujan yang telah berlangsung selama ini ternyata berpotensi terjadinya hal-hal yang tidak di inginkan. Beberapa ruas jalan yang kita harus extra hati hati ialah Nagreg menuju Garut bagi wisatawan yang akan berkunjung dari Bandung atau Jakarta. Salawu bagi wisatawan yang akan berkunjung ke Garut dari tTasik, Ciamis serta Banjar. Selain ruas jalan tersebut selanjutnya adalah ruas jalan dengan rute Garut-Bungbulang dan Garut-Pamengpeuk karena jalanan yang memanjang melewati pinggiran tebing tanah dan bebatuan.

Sejauh ini di Garut sendiri masih aman-aman saja tidak terjadi hal yang tidak diharapkan. Namun demi keselamatan sebaiknya para wisatawan yang dalam perjalanan menuju garut harus selalu waspada akan terjadinya hal-hal yang berpotensi terjadi seperti longsor dan amblas. Milikilah sumberinformasi tentang keamanan tempat yang hendak kita kunjungi. Dapatkan berita terupdatenya dari informer yang terpercaya. Dalam hal ini kita bisa mengakses informasi akurat dari pihak terkait yakni Dinas Perhubungan atau lembaga yang lainnya yang menyediakan informasi akurat mengenai keadaan reel suatu rute perjalanan.

Hindari perjalanan malam ketika hujan deras. Jika hal tersebut terjadi sebaiknya berhenti dan carilah penginpan terdekat dan beristirahatlah. Rencanakanlah untuk melanjutkan perjalan pada esok harinya. Buatlah management perjalanan agar jika terjadi hal yang tidak di inginkan terjadi kita sudah memiliki solusi jalan keluarnya. Gunakan GPS yang lengkap dan apdet dalam mengabarkan titik-titik kemacetan yang sedang berlangsung.

Jangan seratus persen yakin pada panjuan perjalan yang di berikan GPS sebab untuk beberapa wilayah dan ruas jalan GPS tidak bisa mengetahui jika jalanan yang akan dilalui rusak dan terjal bahkan mengancam keselamatan dan berbahaya. Dengan demikian kita berharap semoga Backpacker dan wisatawan non backpacker yang akan berkunjung ke Hotel Di Garut selamat, lancar tiada hambatan apapun. Amin

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun