Mohon tunggu...
Gapey Sandy
Gapey Sandy Mohon Tunggu... Penulis - Kompasianer

Peraih BEST IN CITIZEN JOURNALISM 2015 AWARD dari KOMPASIANA ** Penggemar Nasi Pecel ** BLOG: gapeysandy.wordpress.com ** EMAIL: gapeysandy@gmail.com ** TWITTER: @Gaper_Fadli ** IG: r_fadli

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Di Balik Pesona Golden Bridge Penghubung Cinere - Pondok Cabe

7 April 2015   07:13 Diperbarui: 17 Juni 2015   08:26 12652
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="attachment_408205" align="aligncenter" width="560" caption="Wiraland Golden Bridge. Jembatan penghubung Cinere (Depok) dengan Pondok Cabe (Tangsel) yang terinspirasi dari punggung naga dan tongkat naga. (Foto: Gapey Sandy)"][/caption]

Namanya, Diamond Ring Road yang bila dialihbahasakan menjadi Jalan Lingkar Berlian. Jalan ini menghubungkan dua wilayah di dua kota, yaitu Cinere (Kota Depok) dengan Pondok Cabe (Kota Tangerang Selatan). Diamond Ring Road melintas di tengah-tengah South City, sebuah kawasan properti baru yang dikembangkan oleh Wiraland Property Group.

Peresmian jalan penghubung antara Cinere – Pondok Cabe telah dilakukan pada Rabu, 18 Maret 2015 di South City. Pemotongan pita, pemukulan gong dan pelepasan rangkaian balon simbol peresmian jalan dilakukan secara bersama-sama dengan lebih dahulu menampilkan atraksi kesenian khas Betawi, yaitu ‘Palang Pintu’. Hadir dalam peresmian itu, Walikota Depok Nurmahmudi Ismail, Ketua DPRD Tangsel Moch. Ramlie, CEO Wiraland Property Gorup, Michael Wirawan, Chief Marketing Officer Wiraland Property Group Jeffry Yamin, Ketua Real Estate Indonesia Eddy Hussy, dan Kapolres Depok Kombes Pol Ahmad Subarkah.

Dalam jumpa pers, pihak pengembang menyatakan, ide dan pembangunan jalan penghubung ini dilakukan secara swadaya oleh Wiraland, dan diperuntukkan bagi masyarakat sekitar. Harapan terbesarnya, dapat mengurai kemacetan arus lalu-lintas yang kerap terjadi di sekitaran Cinere maupun Pondok Cabe.

[caption id="attachment_408206" align="aligncenter" width="560" caption="Spanduk pembukaan jalan penghubung Cinere dengan Pondok Cabe, dan informasi pembukaan Eat Republic terdapat di jalur masuk South City, seberang lapangan terbang Pondok Cabe, Pamulang, Tangsel. (Foto: Gapey Sandy)"]

1428363949125940664
1428363949125940664
[/caption]

[caption id="attachment_408207" align="aligncenter" width="560" caption="Rambu penunjuk arah menuju ke Cinere dan Sawangan dari jalur masuk seberang lapangan terbang Pondok Cabe. (Foto: Gapey Sandy)"]

14283640041975193324
14283640041975193324
[/caption]

* * *

Lokasi South City berada persis di seberang lapangan terbang Pondok Cabe. Untuk jalan masuk dari arah Jalan Pondok Cabe Raya, berada di sebelah pompa bensin Pertamina, sedangkan ujung keluarnya berada di Cinere, persisnya di kawasan Lereng Indah. South City dengan luas sekitar 58 hektar mengklaim, kehadirannya sebagai sebuah Kota Terpadu, yang menghubungkan tiga kawasan favorit di wilayah segitiga emas, yaitu (Lebak Bulus) Jakarta Selatan, (Cinere) Depok, dan (Pondok Cabe) Tangerang Selatan. Nantinya, akan dibangun apartemen, Home Office, Landed House, Shop House, dan pusat bisnis dan perkantoran.

Sekitar 700 meter di sisi kiri South City dari arah jalan masuk Pondok Cabe, bakal hadir Eat Republic, sebuah lokasi dengan motto food culture lifestyle yang merupakan pusat kuliner di Selatan Jakarta, dan konon bakal menyediakan 700 menu spesial dari seluruh Nusantara, Asia, dan modern. Ada foto pakar kuliner Bondan Winarno pada desain spanduk raksasa yang terpampang di seberang lapangan terbang Pondok Cabe. Spanduk tersebut antara lain menginformasikan, Eat Republic baru akan dibuka pada 23 April 2015.

Sedangkan di seberang Eat Republic, nampak spanduk besar tertancap di tanah bertuliskan ‘Saat ini sedang dibangun Pusat Studi Al Qur’an’. Ada satu mesin alat berat yang nampak parkir tak jauh dari spanduk besar tersebut. Ya, di lokasi ini memang bakal dibangun Kompleks Pusat Studi Al Qur’an (PSQ) atau Center for Quranic Studies.

[caption id="attachment_408208" align="aligncenter" width="560" caption="Bakal jadi Pusat Kuliner di Selatan Jakarta, Eat Republic. (Foto: Gapey Sandy) "]

1428364333652792898
1428364333652792898
[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun