Manuskrip Nagarakartagama era Kerajaan Majapahit ditulis Mpu Prapanca dalam tahun 1365 atau sekira abad ke-14, dalam Pupuh ke-13 menceritakan :
[1] Terperinci demi pulau Negara bawahan, paling dulu Malayu, Jambi, Palembang, Teba [red:toba] dan Darmasraya pun ikut juga disebut daerah Kandis, Kahwas [[kapuas], Minangkabaw, Siak, Rokan, Kampar dan Pane [red:Panei/Panai].
[2] Lawas [red:Padanglawas] dengan Samudra serta Lamuri, Batan, Lampung dan juga Barus. Itulah terutama Negara-negara melayu yang telah tunduk. Negara-negara di Pulau Tanjungnegara, Kapuas-Katingan, Sampit, Kota Lingga, Kota Waringin, Sambas, Lawai ikut tersebut [red: wilayah Kalimanatan sekarang ini].
Manuskrip Nagarakartagama era Kerajaan Majapahit mengisahkan kerajaan bawahan atau taklukan Majapahit kala itu di pulau Sumatera dan Kalimantan. Disana telah terdapat kata Teba [red:toba] sebagai bagian dari taklukan Majapahit. [red:sudah ada disebutkan Toba, Barus, Minangkabaw, Pane, Siak, Rokan, Kampar, sedangkan untuk Batak atau Tapanuli tidak ada].
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H