Mohon tunggu...
ABDUL GANI HAITAMY
ABDUL GANI HAITAMY Mohon Tunggu... Konsultan - ingin berkarya lewat tulisan tulisan yang mencerahkan dan inshaa allah akan mejadi referissi bagi semua kalangan yang konsen dengan hukum, pendidikan kesehtan dan parawisata.

kiranya dapat menjadikan figur yang dapat menerima segala masukan dari semua pihak..

Selanjutnya

Tutup

Politik

tiga golongan pemuda aceh paska damai

2 Juni 2015   01:22 Diperbarui: 17 Juni 2015   06:23 29
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Golongan pertama yang menikmati hasil damai. Golongan yang ke Dua pemuda yang menanti hasil Damai Golongan yang ke tiga Pemuda yang melihat hasil Damai.

Hakikatnya damai yang diharapkan oleh masyarakat Aceh umumnya dan Pemuda Aceh khususnya adalah datangnya kesejahteraan. Ilustrasi ini terangkum setelah sekian tahun mendengar berbagai omongan kesejahteraan. Apalagi setelah damai omongan bahwa harapan kesejahteraan akan terwujud bila Aceh dipimpin oleh mantan kombatan GAM. Harapan itu wujud dari integrasi tujuan perjuangan Gerakan Aceh Merdeka (GAM), dan kampanye bahwa Aceh memiliki Sumber Daya Alam yang melimpah ruah.

Namun di usia perdamaian Aceh sudah sembilan tahun penantian kesejahteraan mulai dipertanyakan oleh kaum muda Aceh. Karena sampai hari ini masih melihat kado kesejahteraan itu masih sangat jauh dari harapan. Terutama dalam bentuk peluang-peluang pekerjaan sesuai dengan skil. Tetapi harapan sepertinya akan haus dimakan usia, malah untuk melangsungkan sebuah perkawinan yang nyaman saja sulit. Jeulame pih tan pat mita, nacan ruek bak taduek-taduek”

Dalam bab ini ada tiga kategori pemuda Aceh dalam lingkaran Damai Aceh. Pertama adalah Pemuda yang menikmati hasil damai, pemuda ini baik terlibat maupun tidak terlibat dalam kancah konflik Aceh namun di era kekinian ia termasuk dalam lingkaran yang dapat menikmati nikmatnya damai. Menjadi anggota legislative, Menjadi Kontraktor, Menjadi staf Ahli, dan ada juga menjadi ‘tukang olah proposal’.

Golongan ini terbagi dalam berbagai macam model, ada model memiliki kemampuan ilmu pengetahuan, Kemampuan persaudaraan, ikatan emosional sampai pada ‘tukang iyakan’ atau dalam bahasa lokal di sebua menjadi mesin ‘Euoo’

Sementara golongan yang kedua adalah Golongan Pemuda yang menanti hasil damai, golongan yang terpaku dan terjebak dengan kata –kata setelah ini dan itu akan – Sejahtera, golongan ini biasanya berpikiran lurus dan tidak bertabiat ‘Olah’. Namun golongan ini paling banyak menjadi korban karena percaya dengan manisnya bahasa kesejahteraan yang sering didengarkan diberbagai kesempatan.

Dan golongan yang ketiga adalah Golongan Pemuda yang melihat hasil damai, golongan ini kebanyakan menjadi pengamat, menyelami, menyaksikan dan menertawakan. Golongan ini terdiri dari berbagai tingkat kehidupan, ada yang sudah memiliki pekerjaan sendiri, ada yang hidupnya sudah mapan.

Namun dalam kelompok ini juga termasuk kelompok yang pernah berjuang, yang pernah merasakan kepedihan langsung, namun di era kekinian hidupnya masih ‘Terkuran’. Merekalah yang melihat hasil damai dengan penuh kesesangsaraan dan kepiluan.[]

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun