Chelsea meraih kemenangan telak 4-1 atas Tottenham Hotspur di Tottenham Hotspur Stadium, London, Selasa (7/11/2023) dini hari WIB.
Dalam laga pekan ke-11 Liga Inggris 2023/2024,Tottenham sempat unggul terlebih dahulu melalui gol Dejan Kulusevski pada menit keenam. Namun, Chelsea kemudian bangkit dan membalikkan keadaan melalui gol-gol Cole Palmer pada menit ke-35 dan Nicolas Jackson pada menit ke- 75, 90+4, dan 90+7.
Kemenangan ini menjadi comeback terbesar Chelsea di Liga Inggris sejak tahun 2010.
Pertandingan Berjalan Sengit
Pertandingan berlangsung dengan tempo cepat sejak awal. Tottenham mampu unggul terlebih dahulu melalui gol Kulusevski pada menit keenam.
Kulusevski menerima umpan dari James Maddison dan langsung melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang tak mampu dihalau kiper Chelsea, Robert Sanchez. Chelsea mencoba untuk menyamakan kedudukan, namun Tottenham tampil solid di lini pertahanan.
Pada menit ke-35, Chelsea akhirnya berhasil menyamakan kedudukan melalui Cole Polmer. Cole Polmer berhasil mengeksekusi penalti dengan baik yang didapatkan atas pelanggaran Christian Romero pada menit ke-33, yang mengakibatkan Christian Romero dijatuhi kartu merah.
Chelsea Bangkit di Babak Kedua
Chelsea tampil lebih dominan di babak kedua. The Blues berhasil mencetak dua gol tambahan melalui Jackson pada menit ke-75 dan 90+4. Tottenham mencoba untuk mengejar ketertinggalan, namun upaya mereka gagal. Pada menit ke-90+7, lagi-lagi Jackson mencetak gol sekaligus mendaptkan hattrick.
Dua Kartu Merah
Pertandingan juga diwarnai dengan dua kartu merah. Cristian Romero dan Destiny Udogie masing-masing diusir keluar lapangan pada menit ke-33 dan 55.