Mohon tunggu...
KPP Pratama Jkt Gambir Satu
KPP Pratama Jkt Gambir Satu Mohon Tunggu... -

Satukan Langkah, Satukan Jiwa, Indonesai Bebas dari Korupsi

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

KPP Pratama Jakarta Gambir Satu Membangun Birokrasi Bersih Tanpa Korupsi

3 April 2018   14:33 Diperbarui: 3 April 2018   15:09 575
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Korupsi memang sudah menjadi musuh bebuyutan Negara Indonesia. Tidak hanya Indonesia sebenarnya, tetapi seluruh negara di dunia memusuhi  dan memerangi korupsi. Semua bentuk permasalahan negara, mulai dari  ketimpangan sosial, lemahnya pertahanan nasional, tersendatnya pembangunan, sampai gizi buruk, semuanya berakar pada satu kata, yaitu Korupsi. Satu kata ini pula yang mengakibatkan kita masih tertinggal dengan negara-negara lain. Terutama negara-negara yang bisa menekan angka terjadinya korupsi. Indonesia sudah mulai berbenah dan berusaha menekan dan memberantas tindak pidana korupsi. Hal ini terbukti dengan banyaknya kasus korupsi yang dapat diungkap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Semua diberantas, mulai dari jajaran tinggi negara, sampai dengan jajaran pemerintahan kabupaten/kota.

Sebagai wujud nyata dan dukungan moril dalam pemberantasan korupsi, jajaran pegawai KPP Pratama Jakarta Gambir Satu melakukan pencanagan pembangunan zona integritas pada hari Selasa, 27 maret 2018. Pencanangan ini merupakan tindak lanjut dari Peraturan Menteri  Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 52/Tahun 2014  Tentang Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi  dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani di Lingkungan Instansi  Pemerintah, serta Keputusan Kementerian Keuangan (KMK) Nomor 426 Tahun 2017, dan Peraturan Dirjen Pajak Nomor 20 Tahun 2018. Kegiatan ini berisikan pembacaan deklarasi dan komitmen para pegawai KPP Pratama Jakarta Gambir Satu dalam upaya menciptakan birokrasi yang bersih dari korupsi. Pembacaan deklarasi berlangsung di lantai 7 Gedung KPP Pratama Jakarta Gambir Satu dengan disaksikan pejabat pemerintahan dan wajib pajak. Hal ini dimaksudkan agar masyarakat tahu, mendukung, dan berperan aktif dalam mewujudkan Indonesia Bersih Tanpa Korupsi.


Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun