Hayoo siapa nih yang sudah bosen dengan hiruk pikuk ramainya kota terus pengen liburan? Boleh langsung check out satu café asik nih di Malang!
Malang adalah tempat yang tepat untuk refreshing di hari Minggu sebelum kembali ke rutinitas kerja maupun sekolah. Tapi bagaimana kalau sudah sering ke Malang, lalu sudah mengunjungi semua café di Malang? Ada satu café tersembunyi yang bisa disebut “hidden gem” nih! Namanya Café Loe Mien Toe, café dengan interior perpaduan Jawa dan Cina. Penasaran? Ini foto-fotonya!
Café ini mengusung perpaduan budaya Cina dan Jawa. Ketika pertama kali memasuki café ini, langsung terasa seperti sedang time travelling ke jaman peranakan Cina Indo. Dekorasi dari Budaya Cina yang terasa kental membuat kita terlupa kalua kita sedang berada di Malang. Namun dekorasi dari Budaya Jawa yang masih tersebar di interior café juga membuat kita merasa familiar dengan interior sekitar.
Dari pintu masuknya saja sudah kelihatan interior dari café unik ini. Warna merah menjadi warna yang dominan sehingga akan susah untuk dilewatkan orang. Semua orang yang lewat akan penasaran dengan interior café ini!
Loe Mien Toe terletak di Jalan Tata Surya 2 Kav 15, Malang. Roemah Coffee Loe Mien Toe didirikan pada tahun 2014. Café ini dipenuhi dengan barang-barang antik dan warna-warni yang cerah sehingga memberi suasana jadul.
Nuansa oriental juga sangat kental terasa karena banyak warna merah yang tersebar dimana-mana. Corak-corak khas Cina menjadi aksen yang manis yang membuat suasana café ini semakin vintage.
Hal lain yang semakin membuat café ini terasa jadul, yaitu barang-barang antik itu sendiri yang dijadikan dekorasi. Barang-barang antik yang tersebar dan dijadikan dekorasi adalah koleksi pribadi sang Ayah pemilik Café ini.