Berdasar LHKPN periode 2019, Prabowo Subianto merupakan salah satu dari 5 menteri terkaya di periode kedua pemerintahan Jokowi. Tercatat Menteri Pertahanan itu memiliki kekayaan sekitar 2,02 triliun rupiah.Â
Tidak mengherankan sebelum jadi menteri, ia memiliki berbagai perusahaan baik di bidang pengolahan kertas perkebunan, hingga sektor energi. Dibalik itu terdapat berbagai kunci kesuksesan yang patut dicontoh dari karakter Prabowo dalam berbisnis untuk anak muda meraih sukses.
Tegar dan Pantang Menyerah
Ketika menjalankan bisnis, segala macam dinamika tentu terjadi, tidak selamanya bisnis akan mendapatkan keuntungan, tetapi disaat saat tertentu dihadapkan dengan berbagai macam krisis.Â
Sifat tegar dan pantang menyerah yang dimiliki Prabowo menjadi kunci utama yang membantunya menghadapi segala macam gejolak.
Dalam kehidupan, kita akan menemui pasang dan surut, sifat tegar dan pantang menyerah ini lah yang akan menolong ketika dihadapkan dengan sebuah permasalahan.Â
Seorang anak muda ketika baru menghadapi sebuah masalah dan langsung menyerah, tentu ia tidak akan mencapai tujuan yang diharapkan.
Tidak Menaruh Telur dalam Satu Keranjang
Selain itu, Prabowo 'tidak menaruh telur dalam satu keranjang' sebagai pepatah yang tepat menggambarkan beragamnya sektor bisnis yang dimiliki. Ketika satu sektor mengalami krisis, maka sektor lain dapat membackupnya.
Dalam membuat rencana mencapai kesuksesan, anak muda pun harus bisa memiliki prinsi tersebut. Ketika satu keranjang telur rusak, maka kita tidak perlu risau karena masih memiliki beberapa keranjang lainnya.Â