Mohon tunggu...
Fuad Adi Saputra
Fuad Adi Saputra Mohon Tunggu... Mahasiswa - Bismillah

masih perlu belajar

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Bakti Sosial Himabo 2021

29 Juni 2021   11:07 Diperbarui: 29 Juni 2021   14:03 441
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Senam bersama Ibu PKK (dokpri)

Himpunan Mahasiswa Bojonegoro Universitas Negeri Malang (HIMABO UM) mengadakan kegiatan bakti sosial yang diselenggarakan di Desa Dukoh Lor, Kecamatan Malo, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Bakti sosial ini dilaksanakan pada tanggal 25 sampai 27 Juni 2021. Kegiatan ini mengusung tema "Siji Swara Kanggo Preduli, Sewu Langkah Ing Tumindak" sebagai upaya untuk menanamkan rasa peduli antar satu dengan yang lain sekaligus serbu langkah yang menggambarkan tindakan yang tidak ada hentinya dalam berbuat baik kepada sesama. Kegiatan inti dalam Bakti Sosial kali ini adalah HIMABO Mengajar, penyuluhan dampak pernikahan dini, serta HIMABO bagi masker dan sembako. Kegiatan Bakti Sosial ini merupakan salah satu program kerja dari divisi Sosial Masyarakat yang diadakan secara rutin setiap tahunnya.

Mengapa HIMABO UM mengadakan Baksos di Desa Dukoh Lor? Ketua Divisi Sosmas, Fajar Wahyudi menjelaskan bahwa dipilihnya Desa Dukoh Lor sebagai sasaran kegiatan Baksos karena di desa tersebut masih banyak yang membutuhkan bantuan mulai dari segi materi, seperti sembako, pendidikan terhadap anak-anak serta masih banyaknya kasus pernikahan dini sehingga perlu adanya suatu upaya pencegahan agar hal tersebut tidak berlangsung terus menerus.

Penyuluhan tentang pernikahan dini (dokpri)
Penyuluhan tentang pernikahan dini (dokpri)

Bakti Sosial kali ini menjadi istimewa karena keramahan warga Desa Dukoh Lor yang membuat seluruh anggota HIMABO UM semakin mudah berinteraksi dan berbaur dengan warga setempat sehingga seluruh rangkaian kegiatan dapat terlaksana dengan lancar. Kegiatan Bakti Sosial ini dimulai dengan pembukaan kegiatan dalam acara sarasehan. Kemudian hari kedua dilaksanakan pembagian masker, pembagian sembako, HIMABO Mengajar di TPQ setempat, penyuluhan dampak dari pernikahan dini, pentas seni dan game seru bersama dengan anak-anak. Bukan  hanya itu saja, HIMABO UM juga ikut mengaji bersama dengan anak-anak dan warga yang ada di Desa Dukoh Lor. Pada hari terakhir sekaligus acara penutup, HIMABO UM melaksanakan senam bersama ibu-ibu PKK dan lomba yang diikuti anak-anak dan Karang Taruna desa setempat.

Pembagian masker kepada warga Desa Dukoh Lor (dokpri)
Pembagian masker kepada warga Desa Dukoh Lor (dokpri)

Pembagian Sembako kepada warga Desa Dukoh Lor  (Dokpri)
Pembagian Sembako kepada warga Desa Dukoh Lor  (Dokpri)

Bakti Sosial atau dikenal dengan BAKSOS ini merupakan suatu kegiatan dari kepedulian atau rasa kemanusiaan terhadap sesama manusia. Di mana dengan adanya kegiatan ini, kita dapat merekatkan rasa kekerabatan terhadap orang lain. Kegiatan yang diadakan HIMABO UM ini dilakukan dengan tujuan sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat Bojonegoro, membantu pemerataan pendidikan, peduli akan kesehatan masyarakat mengingat bahwa saat ini dalam kondisi pandemi Covid-19, serta mengaplikasikan ilmu pengetahuan dan keterampilan sebagai sarana aktualisasi diri untuk membantu sesama.

Senam bersama Ibu PKK (dokpri)
Senam bersama Ibu PKK (dokpri)

Kegiatan ini juga diharapkan dapat memberikan manfaat  bagi masyarakat, yaitu mendapatkan pelayanan melalui berbagai rangkaian kegiatan yang berlangsung. Selain itu, mahasiswa yang terlibat diharapkan mampu mengaplikasikan secara langsung ilmu dan pengetahuan yang didapat untuk kepentingan masyarakat, sarana pendidikan dan pelatihan non formal yang dilakukan dengan terjun langsung ke lapangan.

HIMABO MATOH!!!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun