Mohon tunggu...
Freddy Alexander Simatupang
Freddy Alexander Simatupang Mohon Tunggu... Petani - Im Freddy

Saya Freddy A Simatupang

Selanjutnya

Tutup

Fiksiana Pilihan

Aku dan Combat 48 di Institut Pertanian Bogor (Bab I. Pertemuan dengan Jaka)

11 Februari 2015   06:44 Diperbarui: 17 Juni 2015   11:27 81
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Novel. Sumber ilustrasi: PEXELS/Fotografierende

Aku, lelaki yang dilahirkan 20 tahun silam, yang menghabiskan masa kanak-kanak di suatu  kota kecil, Pematangsiantar hingga akhirnya merantau ke Kota Bogor untuk meneruskan  pendidikan tepatnya di Institut Pertanian Bogor. Perkenalkan namaku Freddy Alexander Simatupang, mahasiswa tingkat akhir disini, di IPB.  Tak perlu ku jelaskan detail siapa aku di awal perkenalan ini, namun yang pasti aku akan menceritakan semua pada kalian.

Tahun ini merupakan tahun terakhir disini, di Institut Pertanian Bogor. Ada rasa sesal dan ada rasa suka yang ku alami. Rasa sesalku adalah masih banyak mimpi yag belum terwujud seperti apa telah kutuliskan di awal perjanlananku disini. Rasa suka, aku tak menyangka bisa menjadi mahasiswa tingkat akhir, artinya sebentar lagi akan di wisuda.  Kedua perasaan itu kini bercampur aduk di dalam hati dan jiwa ini.

Terkadang aku harus kembali ke belakang untuk melihat apa telah kuselesaikan disini dan terkadang juga aku harus bisa melihat ke depan untuk memulai ini. Awal menginjakkan kaki di kota ini merupakan kenangan yang mungkin tak akan terlupakan. Di tambah lagi masa-masa yang kujalani selama tiga tahun belakangan bersama teman-teman terbaikku disini, yang kami sebut dengan COMBAT, community of Batak IPB.

Aku mennginjakkan kaki di Kota ini tepatnya pada bulan Juni 2011. Kehidupanku mulai berubah sejak saat itu, saat-saat dimana aku harus hidup sendiri. Memulai semuanya dengan sendiri, termasuk mengurus segala administrasi pendidikanku, hal yang tak pernah ku lakukan sebelumnya. Kehidupan itu berlanjut hingga sekarang dan telah menjadi kebiasaan yang tak menjadi beban lagi.

Oh, iya.. aku lupa mengenalkan COMBAT itu apa bagi rekan-rekan. COMBAT, kata yang sedikit kedengaran aneh... namun memiliki arti yang mendalam bagi yang memilikinya. COMBAT, Community of Batak, merupakan komunitas mahasiswa batak yang kuliah di IPB , walaupun agak sedikit rasis, namun kami beragam, di dalamnya tak hanya batak, ada Papua, sulawesi, Jawa, ..tak sesuai dengan namanya haha .... itulah arti yang mendalam tadi bagi kami, keberagaman yang menjadi kekuatan kami. Aku mengingat, komunitas ini terbentuk ketika kami tinggal bersama di Asrama Putra IPB... tak sengaja berpikir untuk membentuk suatu komunitas waktu itu, tapi ketidaksengajaan itu membekas hingga saat ini dan menjadi bagian dari hidup kami.. ya siapa yang bisa lupa kenangan bersama COMBAT... jika mengingatnya, tawa ini tak akan berhenti ...

Aku, kami, memulai perjalanan ini bersama COMBAT sejak saat itu. Sebenarnya perjalananku sudah dimualai sebelum COMBAT terbentuk hhe ... Jauh sebelum community ini ada, aku telah bertemu dengan Jaka, di gedung GWW IPB, saat melakukan registrasi. Pertemuan kami memang unik, sehingga aku tak bisa melupakan itu haaha.. Jaka, yang pada saat itu tepat duduk di belakangku, memukul pundakku dan berkata “Mas, bisa pinjam handphonenya, saya mau mengsemes kakak kelas saya ?” dengan cepat, saya mengeluarkan hanphone saya, “ini mas” .... “terima kasih mas” Kata Jaka.  “ Mas orang batak ya” dalam hati aku berpikir sejak kapan orang batak dipanggil “MAS”haha... dengan lantang aku berkata “Ia lae”. “Lae juga ?“ Kata ku...  sembari mengulurkan tangannya, “Naibaho, Dari Medan!” dengan lantang dia berkata seakan memarahi orang.  “Simatupang, Dari  Siantar” Kataku juga dengan nada yang pelan. Namun, momen itu sebentar sekali sehingga aku lupa Jaka sebelum kami dipertemukan lagi ... haha ..
bersambung...

Mohon tunggu...

Lihat Konten Fiksiana Selengkapnya
Lihat Fiksiana Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun