Mohon tunggu...
Francisca S
Francisca S Mohon Tunggu... Guru - Amicus Plato, sed magis amica veritas

Pengajar bahasa, Penulis novel: Bisikan Angin Kota Kecil (One Peach Media, 2021)

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Memanfaatkan Karton Tisu Gulung Bekas

22 Februari 2021   23:16 Diperbarui: 22 Februari 2021   23:50 2245
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Selama situasi pandemi Covid-19 ini, ada kegiatan bersih-bersih ekstra yang selalu saya lakukan di rumah setiap kali saya baru membeli barang-barang dari toko atau supermarket.

Sebelum menggunakan atau menyimpannya, saya selalu membersihkan lebih dahulu permukaan atau kemasan barang-barang tersebut, baik itu yang terbuat dari plastik, kaleng, kaca, kertas karton, dan lain sebagainya.

Ini supaya lebih aman, menurut saya, untuk menghindari paparan virus yang mungkin saja menempel pada permukaan barang-barang tersebut.

Untuk membersihkan barang-barang belanjaan itu, saya selalu menggunakan kertas tisu gulung dengan sabun cair atau dengan disinfektan. 

Jadi, dengan adanya kegiatan bersih-bersih tambahan yang sudah menjadi semacam ritual ini, maka jumlah pemakaian tisu gulung di rumah pun bertambah. Dari yang semula hanya untuk kebutuhan kamar mandi, kini juga diperlukan untuk membersihkan barang-barang, plus untuk mengeringkan tangan setelah mencuci tangan. Jadi otomastis sampah dari karton tisu gulung ini pun meningkat.

Sebelumnya, saya hanya membuang begitu saja gulungan-gulungan karton itu ke kantung sampah setiap satu gulung tisu habis terpakai. Tapi karena pandemi ini begitu panjang, dan sampah karton ini pun cepat menumpuk, saya kemudian mulai berpikir untuk memanfaatkannya kembali. Mungkin dengan cara ini, saya bisa sedikit mengurangi limbah bumi, meskipun ini bukan jenis limbah plastik. 

Saya mencoba memanfaatkannya dengan membuat hal yang sederhana saja. Saya menggunakan gulungan-gulungan karton ini untuk kerajinan tangan yang hasilnya bisa saya pakai di rumah.

Untuk menjaga kebersihan, saya hanya memanfaatkan karton bekas dari gulungan tisu yang digunakan untuk membersihkan barang-barang belanjaan saja, jadi tidak menggunakan yang disimpan di kamar mandi. Saya mencari ide pembuatan kerajinan tangan ini melalui internet, kemudian berkreasi sendiri lebih jauh.

Dari gulungan-gulungan karton ini saya dapat membuat wadah alat-alat tulis, seperti tempat pensil, bolpen, juga kuas lukis, tempat charger ponsel, dan beberapa wadah lainnya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun