Mohon tunggu...
FPSH JABAR
FPSH JABAR Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pusat Informasi dan Komunikasi FPSH HAM Jawa Barat

Akun Resmi FPSH HAM Daerah Provinsi Jawa Barat Keputusan Gubernur Jawa Barat Nomor: 180/Kep.1341-Disdik/2018 Dikelola oleh Bidang Humas, Kerjasama dan Kemitraan FPSH HAM Jawa Barat

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Kembali Terulang, FPSH HAM Kabupaten Sukabumi Dikukuhkan

30 Maret 2021   22:05 Diperbarui: 30 Maret 2021   22:52 141
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


Pelabuhan Ratu - Wakil Bupati Sukabumi Drs. H. Iyos Somantri M.Si mengukuhkan Pengurus Forum Pelajar Sadar Hukum dan Hak Asasi Manusia (FPSH HAM) Kabupaten Sukabumi periode 2021-2022.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati menyampaikan bahwa pelajar di Kabupaten Sukabumi harus menjadi tutor sebaya dalam penerapan Hukum dan HAM, menjadi penyalur kesadaran Hukum dan HAM kepada Masyarakat, serta FPSH HAM Kabupaten Sukabumi juga harus bisa berkolaborasi bersama dinas dinas terkait.

"Untuk itu, pelajar di Kabupaten Sukabumi harus menaati peraturan dan etika, serta menerapkan dasar hukum dan HAM agar menjadi pelajar yang berkarakter, dan menjadi penerus bangsa yang berkualitas".


Hal itu dikatakan Wakil Bupati Sukabumi saat menyampaikan Amanat dalam pengukuhan FPSH HAM Kabupaten Sukabumi  terhadap FPSH HAM Kabupaten Sukabumi di Aula Sekretariat Daerah Palabuhan Ratu, Selasa (30/3/2021) Sore.

"Kami sangat berharap dengan hadirnya Forum Pelajar Sadar Hukum ini, kita bisa berpegangan tangan dan bisa bekerja sama untuk sama sama, menjadikan corong, penyampai Informasi ketika melakukan sosialisasi kepada kalangan masyarakat." ucap Wakil Bupati.

Ida Suciati Mandirisari Pembina harian FPSH HAM Jawa Barat mengatakan bahwa sebagai Pelajar Sadar Hukum dan HAM harus menanamkan hal hal mengenai kesadaran Hukum dan HAM dimulai dari diri sendiri, lalu mengajak orang lain untuk sadar akan Hukum dan HAM. Harapannya adalah FPSH HAM Kabupaten Sukabumi harus bisa menjadi tutor sebaya baik di lingkungan sekolah maupun dalam lingkungan masyarakat luas, dimulai dari menaati peraturan Lalu lintas, menjadi pelajar yang berkarakter, serta ikut serta untuk melakukan mencegahan penggunaan Narkoba.

Sedangkan ketua FPSH Jawa Barat Nandi berharap, terbentuknya FPSH di Kabuoaten  Sukabumi mudah-mudahan pelajar yang baru dikukuhkan wakil bupati bisa menjalankan amanah dengan baik, memiliki program yang berkelanjutan serta menjadi influence yang baik bagi para pelajar lainnya.

FPSH HAM Kabupaten Sukabumi angkatan ke dua ini yang baru dikukuhkan Wakil Bupati diketuai oleh Febby Cipta dari SMAN 1 Lengkong sementara yang menjadi Duta Hukum FPSH HAM Kabupaten Sukabumi adalah Yesi Candra Dewi dari SMAN 1 Ci Saat dan jajaran pelajar lainnya di Kabupaten Sukabumi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun