Tim Pro IDE MISETA 2024 membuat inovasi berkelanjutan dengan mensukseskan melaksanakan Sosialisasi Cara Pengolahan Limbah Sekam Padi Menjadi (Biochar) Â bahan yang memiliki nilai ekonomis yang dilakukan bersama masyarakat Desa Senaning, Kecamatan Pemayung, Kabupaten Batanghari, Provinsi Jambi. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari, Minggu, 6 Oktober 2024 yang lalu.Â
Perjalanan tim Pro IDE MISETA ini diketua oleh Ramadhani Arif Rahman serta yang menjadi Dosen  pembimbing Tim Pro IDE MISETA  ialah Ir. Siti Kurniasih, S. P,. M. Si.
Adapun tujuan dari pengolahan limbah sekam padi ini ialah untuk memanfaatkan sisa olahan sekam Padi menjadi sesuatu yang berguna yakni menjadi pembenah tanah yang ramah lingkungan dan bernilai ekonomis yang lebih dikenal dengan sebutan Biochar.Â
Setelah dilakukan pengolahan sekam Padi nantinya Biochar dapat digunakan menjadi pembenah tanah yang digunakan pada tanaman kacang-kacangan dan tanaman muda lainnya serta Tim Pro IDE MISETA sedang melakukan uji coba penanaman tanaman muda dilokasi praktik mereka saat ini.Â
Ketua Tim Pro IDE MISETA menyampaikan beberapa poin penting yakni "Kegiatan ini diinisiasi sebagai respon terhadap kebutuhan pupuk yang semakin meningkat dan mahal dimasyarakat serta sebagai upaya mengurangi limbah pertanian yang seringkali diabaikan atau dianggap tidak terlalu berguna dengan memanfaatkan sekam padi menjadi biochar. Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan solusi praktis dan berkelanjutan bagi masyarakat kedepan" ujar Ramadhani Arif Rahman.Â
Ketua Pro IDE MISETA juga menambahkan bahwa "pelatihan ini melibatkan seluruh masyarakat setempat supaya dapat mengimplementasikan teknik pengolahan ini di tempat mereka masing-masing" ujarnya saat sosialisasi bersama masyarakat Desa Senaning.Â
Salah satu pemuda dari desa Senaning juga memberikan pendapat tentang manfaat sosialisasi yang diinisiasi oleh Tim Pro IDE MISETA yakni saya berharap sosialisasi ini dengan adanya sosialisasi ini dapat memberikan nilai dan tentunya akan bermanfaat bagi masyarakat desa Senaning.Â
Tidak hanya itu Kepala Desa Senaning Datuk Amarulloh, S. Ag. juga mengapresiasi serta mendukung kegiatan yang yang dilakukan oleh Tim Pro IDE MISETA. Beliau menyampaikan "Warga desa sangat antusias untuk belajar dan mengadopsi teknologi baru ini, diharapkan melalui kegiatan ini desa Senaning menjadi contoh dalam pemanfaatan limbah secara produktif dan berkelanjutan" ujar Datuk Amarulloh dalam sosialisasi bersama Tim Pro IDE MISETA.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H