Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Jambi, tepatnya Komisariat Absalom sukses melaksanakan ibadah perdana ditahun ini, tepatnya pada tanggal 16 Februari 2024, yang berlokasi di jalan. kemajuan blok Q. No. 05. Pengurus komisariat Absalom yang merupakan naungan GMKI Cabang Jambi. Dengan mengangkat tema yang sungguh luar biasa "When You Love Someone". Pengurus Komisariat Absalom juga mengundang Pendeta. James Sitanggang, S. TH sebagai pembicara dalam ibadah tersebut. Beliau menekankan lewat khotbah yang dibawakan, bahwasanya "sebagai muda-mudi kristen yang takut akan Tuhan sudah sepantasnya selalu menjaga kerukunan, ketentraman dan kecintaan pada sesama. Semakin kita melangkah, masalah-masalah hebat, konflik internal kepengurusan, dan intoleransi kelak akan sering kita temukan. Maka dari itu mulai sekarang harus membangun pondasi yang kuat dan meneguhkan kepercayaan kita supaya tidak mudah goyah ketika kita sudah dihadapkan pada dunia yang sebenarnya dimasa yang akan datang, ujarnya".
Sesuai dengan motto GMKI yaitu: Ut Omnes Unum Sint bila diterjemahkan kedalam bahasa indonesia, yaitu: Supaya semua satu adanya. "Beliau menegaskan kembali kader-kader GMKI jangan mudah dipecah belah, dihasut dan kader GMKI sejatinya diamanatkan untuk selalu bersatu untuk menjaga kerukunan terhadap semua perbedaan yang ada".Â
Sangat bangga menjadi kader GMKI yang cinta akan akan dirinya sendiri, antar sesama, terlebih kepada Sang Kepala Gerakan Tuhan Yesus Kristus.
UT OMNES UNUM SINT
SHALOM
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI