Mohon tunggu...
Sigit Santoso
Sigit Santoso Mohon Tunggu... Administrasi - Peduli bangsa itu wajib

fair play, suka belajar dan berbagi pengalaman http://fixshine.wordpress.com https://www.facebook.com/coretansigit/

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Tolong, Jangan Rampok Momen Persija Jakarta ini!

22 Februari 2018   13:51 Diperbarui: 23 Februari 2018   17:23 3132
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: laman twitter @aniesbaswedan

Sejak tahun 2005 Persija puasa masuk final pertandingan sepak bola bertaraf nasional. Bahkan menikmati manisnya juara terakhir adalah di tahun 2001. Itu berarti 17 tahun penantian. Rasa haus dan lapar juara yang berbuah manis dengan 3 goal tanpa balas lawannya Bali United team debutan baru yang materi pemainnya sangat berkualitas.

Pelatih Stefano Cugurra Teco asal Brasil, memang bertangan dingin. Pengalaman kepelatihannya di banyak kesebelasan membuktikan kualitas dirinya. Berjodoh dengan tajamnya jebolan tim Kroasia U21 Marko Simic yang menjadi penentu setiap kemenangan Persija.

Menanduk bola, tendangan salto, semuanya menjadi klimaks kemenangan Persija, lalu ditutup dengan tendangan geledek Novri Setiawan. Kesebelasan manapun melihat aksi-aksi pemain Persija bahkan Bambang Pamungkas di usia senjanya masih bertaji akan berhitung ngeri-ngeri maknyuss ... Kipernya tak tertembus, serangannya tak bisa ditahan. Nantikan pembuktiannya kembali di piala AFC mulai akhir Pebruari nanti.

Jangan rampok Persija. Jangan nodai Persija. Jangan ganggu Persija.

Oknum the Jak Mania, memang sulit ditebak apalagi yang tingkat kedewasaannya kurang. Dikasih masuk final nyerobot masuk stadion GBK ga mau bayar. Dikasih menang ngerusak taman dan pagar. Disuruh tanggung jawab ya jelas kabur. 

Mbok ya kalau ga kuat bayar, ya sudah nonton di TV saja. Kalau ga punya modal beli gorengan ma kopi saja di warung ramenya sama ko. Sapa tau bisa sambil ngedipin mbak yang jaga warung mudah-mudahan masih janda singset, biasanya adukannya manteb :)

Yang iseng sempet-sempetnya ngerekam momen Pak Anies ditahan Paspampres agar tak ikut rombongan presiden turun ... diviralkan dan heboh. Menurut saya inilah bola liar. 

Harusnya kemenangan Persijalah yang dibahas jadi headline berita-berita media. Profil pelatih Teco yang beristrikan orang Indonesia dan pernah membesut Persebaya bertahun-tahun di tim kepelatihan harusnya jadi role model baru pelatih Indonesia. Mungkin seperti Mourinho dari asisten hingga pelatih pilih tanding yang diperebutkan klub-klub hebat.

Belum lagi Bambang Pamungkas anak kelahiran Semarang yang yang menjadi anak emas Persija hampir 18 tahun berkarir. Banyak bukan orang Jakarta yang menjadi pilar Persija. Pemain-pemainnya, pelatihnya, bahkan yang punya juga bukan orang Jakarta. Ya sebutlah nama Gede Widiade pengusaha sukses yang "menyelamatkan" tumpukan utang Persija setelah sebelumnya dibawah manajemen Ferry Paulus.

Kalau masih kurang GBK itu bukan kandang Persija. Bahkan pengelola GBK hanya mengizinkan Bang Ara, selaku ketua SC Piala Presiden menggunakan GBK dengan jaminan kerusakan yang harus disetor sebelum pertandingan dan itu lunas.

"..yang penting Persija menang. Saya di mana enggak penting, yang penting Persija menang, saya merasa bangga,"

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun