Mohon tunggu...
Fitri Rosdiani
Fitri Rosdiani Mohon Tunggu... Administrasi - Ibu RT, foodies, blogger

simple

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Jakarta Street Food Festival: Nikmati Kuliner Lokal Sampai Mancanegara

28 November 2014   22:21 Diperbarui: 17 Juni 2015   16:35 226
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

La Piazza setelah sukses menggelar Street Food Festival yang pertama pada tahun 2013, sekarang di Tahun 2014 kembali menghadirkan street Food Festival yang berlangsung mulai tanggal 14-30 November 2014.

Tidak mudah memang untuk mencapai lokasi bila kita tinggal di wilayah Jakarta Selatan, bagi pecinta kuliner hal ini tentu saja tidak menjadi masalah. Ada cita rasa yang berbeda saat berada di sini. Kuliner yang disajikan ala kaki lima mulai dari makanan lokal sampai mancanegara.

Suasana dibuat sedemikian rupa dengan tata ruang yang disesuaikan dengan konsep yang ada.

[caption id="attachment_338345" align="aligncenter" width="576" caption="Pintu Gerbang Street Food Festival (Photo by Rahab)"][/caption]

[caption id="attachment_338346" align="aligncenter" width="526" caption="Suasana malam di Street Food Festival"]

1417146953733269536
1417146953733269536
[/caption]

[caption id="attachment_338347" align="aligncenter" width="536" caption="Suasana malam di Street Food Festival"]

14171470051233839676
14171470051233839676
[/caption]

[caption id="attachment_338374" align="aligncenter" width="586" caption="Kopi Oey diatas Combi"]

1417150278229389663
1417150278229389663
[/caption]

[caption id="attachment_338350" align="aligncenter" width="536" caption="Panggung Acara "]

14171475941371230272
14171475941371230272
[/caption]

Terlihat para pengunjung saat itu cukup ramai, beberapa teman dari KPK Gerebek sudah terlihat di meja tepat searah dengan panggung acara. Teman KPK yang akan menikmati kulineran di sini diantaranya ; Bapak Udin, Bapak Sutiono, Bang Tigor, Bang Nur beserta Istri dan saya sendiri.

Soal menu makanan yang akan dipilih,itukan sesuai selera lidah kita. Saat sampai di lokasi masih bingung menentukan pilihan terlihat Bakso Radja, bebek goreng Suryo , Mie Karet Krekot, Sate Blora , Sate Padang, Nasi Cakalang, Soto Mie, Martabak Mini, Cendol dan lain sebagainya. Ada gerai kopi Oey yang tersedia diatas mobil Combi, tak hanya itu saja Klappetart juga disajikan di atas mobil begitu juga Ninocha Frozen Yogurt, semua berjejer menjadi satu tepat dibelakang meja tempat kami makan.

Bakso Radja bukan untuk pertama kalinya mencobanya, saat festival kuliner Sulawesi di Summarecon pernah menikmatinya juga. Malam yang cukup dingin tadinya ingin makan Tom Yam Gong ada di salah satu gerai disana, tapi antriannya cukup banyak terpaksa memilih yang cepat saji saja, bukan masalah itu sih sebenarnya penasaran saja dengan menunya yakni bakmi ayam karet krekot. Benar-benar mienya seperti karet, kenyal-kenyal gimana gitu disajikan lengkap dengan sayuran, pangsit basah dan bakso, lengkap sudah nikmatnya. Terlihat bubur kuning ayam crispy enak juga sepertinya. Bebek goreng Suryo terlihat nikmat dengan paduan sambal ijonya. Gorengan yang dilengkapi dengan bumbu sambal kacang menambah pas dilidah, kalau nyobain satu potong ga akan cukup, pastinya potongan keduapun diambil lagi dan dicocol ke sambal kacang yang telah disediakan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun