Mohon tunggu...
Fitra Listiyono
Fitra Listiyono Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Teknik Informatika, Universitas Pamulang.

Selamat Datang, Selamat Membaca.

Selanjutnya

Tutup

Bahasa

Bahasa Indonesia Mekar di Negeri Sakura

1 April 2023   20:25 Diperbarui: 2 April 2023   05:34 269
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Seperti yang sudah kita ketahui Bersama bahwa jepang adalah negara yang memiliki ikatan cukup erat dengan indoneSeperti yang sudah kita ketahui Bersama bahwa Jepang adalah negara yang memiliki ikatan cukup erat dengan Indonesia. Sejak zaman dahulu Jepang merupakan negara dengan perkembangan inovasi teknologi yang cukup maju, tetapi siapa sangka bahwa negara dengan julukan negeri Sakura tersebut sangat menghargai dan menghormati Indonesia. 

Kerja sama Jepang dan Indonesia di bidang transportasi.

Itu semua terbukti dengan adanya kerja sama antara Jepang-Indonesia sejak dahulu, yang paling popular adalah kerja sama proyek pembuatan kendaraan bermotor roda empat yang dikenal dengan Toyota kerja sama Indonesia Jepang atau biasa disingkat Toyota kijang

Namun bukan itu yang ingin dibahas pada topik kali ini. kemudian apa yang ingin dibahas? Simak baik-baik artikel ini

Bahasa Indonesia merupakan Bahasa yang mempersatukan bangsa Indonesia, tetapi siapa sangka jika Bahasa Indonesia digemari oleh orang dari negara lain. Jepang merupakan salah satu negara dengan rasa minat yang tinggi terhadap budaya Indonesia

Pasti kita sudah tidak asing lagi dengan Tomohiro Yamashita atau yang akrab dipanggil Tomo ini merupakan pemuda asal jepang yang menjuarai lomba pidato Bahasa Indonesia yang diselenggarakan pada tanggal 14 Desember 2021 kemarin. Ini merupakan bukti bahwa bahasa Indonesia dapat mekar di negeri Sakura.

Kalau cuma satu orang yang suka mana bisa digunakan sebagai bukti!!!

Oke, mari kita lihat lebih jauh.

Gambar Sekolah Di Indonesia. (Dokpri)
Gambar Sekolah Di Indonesia. (Dokpri)

Bukti lain bahwa Bahasa Indonesia mekar di negeri Sakura adalah Bahasa Indonesia dijadikan pelajaran pilihan oleh beberapa universitas. seperti Universitas Kajian Asing Tokyo, Universitas Tenri, Universitas kajian Asing Osaka, Univesitas Sango Kyoto, dan Universitas Setsunan.

Sedemikian rasa antusias masyarakat Jepang terhadap Bahasa Indonesia sampai-sampai menjadikan Bahasa Indonesia sebagai pelajaran di sebuah universitas. Sebagai warga negara Indonesia sudah sepatutnya kita bangga dan senantiasa selalu menjunjung Bahasa persatuan kita, Bahasa Indonesia. Jika bukan kita, siapa lagi? Jika bukan sekarang, kapan lagi?.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun